Sukses

Januari, Barcelona Datangkan Van Persie

Sebuah kabar menyebutkan jika Barcelona menginginkan Van Persie untuk pada bursa transfer Januari nanti

Liputan6.com, Jakarta Barcelona dikabarkan tertarik menampung penyerang kawakan Belanda Robin van Persie. Isu ketertarikan Blaugrana muncul setelah direktur teknis Robert Fernandez terlihat sedang menyaksikan langsung aksi Van Persie.

Fernandez kedapatan menonton pertandingan tim nasional Belanda melawan Republik Ceko di ajang Kualifikasi Piala Eropa 2016, pertengahan pekan ini. Diduga kuat Robert datang khusus untuk menyaksikan van Persie bermain.  

Menurut Mundo Deportivo, Barca ingin membawa mantan pemain Manchester United tersebut ke Camp Nou pada bursa transfer Januari nanti. El Barca membutuhkan van Persie karena krisis pemain depan. Rafinha Alcantara terancam absen hingga akhir musim, begitu juga dengan Lionel Messi yang sedang cedera.

Saat ini van Persie berstatus sebagai pemain klub Turki, Fenerbahce. Pemain berusia 32 tahun tersebut didatangkan dari United dengan harga sebesar 6,7 juta pound atau sekitar Rp 98,2 miliar. Namun van Persie konon tidak betah di Turki. Di sana dia gagal menemukan bentuk penampilan terbaiknya.

Van Persie pernah mengatakan keinginannya untuk bermain bersama Barca. Hal inilah yang menguatkan dugaan jika pada Januari nanti pemain Belanda ini akan bergabung bersama Messi cs.

Namun tampaknya keinginan manajemen Barca tidak sejalan dengan sang pelatih Luis Enrique. Pasalnya pria asal Spanyol tersebut diketahui lebih menyukai penyerang klub Celta Vigo, Nolito, untuk bergabung bersama Barca dibandingkan van Persie yang bergaji tinggi. (Tho/Rco)*

Baca Juga :

Casillas Sebut Messi Penyerang Paling Ditakuti

Perang Bonus Panaskan Duel Persib Vs SFC di Final Piala Presiden

Wonderkid Spanyol Bikin Madrid dan Arsenal Patah Hati

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini