Sukses

Bintang Liverpool Tak Akan ke Inter Milan

Saat ini sang pemain masih fokus berjuang memperebutkan tempat di skuat utama Liverpool.

Liputan6.com, Liverpool - Keinginan Inter Milan mendapatkan Fabio Borini menemui jalan terjal. Pasalnya, sang pemain tak ingin hengkang dari Liverpool. Meski terus dicadangkan, Borini yakin suatu hari nanti bisa merebut tempat di skuat inti The Reds.

"Pada musim panas lalu saya sempat berkomunikasi dengan Inter dan sejumlah klub Eropa lainnya. Namun Liverpool tak mau melepas sang pemain dengan status pinjaman. Jadi banyak situasi yang tidak terwujud," ucap agen Borini yang dilansir Soccerway.

"Saat Borini meninggalkan AS Roma dan bergabung dengan Liverpool, dia yakin akan ada proyek penting dan hal tersebut menjadi kebanggaannya. Dia bersaing ketat dengan pemain terkenal seperti Daniel Sturridge, Raheem Sterling dan Mario Balotelli. Dia berusaha kembali ke lapangan dan saya tak memiliki keraguan tentang hal ini," tambahnya.

Di musim ini Borini baru tampil lima kali. Walaupun belum menjadi pilihan utama, pemain berusia 23 tahun itu tetap senang berada di kubu The Anfield Gank.

"Saya tak tahu apa yang bakal terjadi di bursa transfer Januari nanti. Yang bisa saya katakan saat ini adalah, ia sedang fokus membela Liverpool. Dia ingin memenangkan persaingan. Inter adalah tim penting, tapi Borini hanya akan fokus ke Liverpool. Kontraknya akan berakhir pada 2016 jadi banyak hal yang akan terus dievaluasi," tegas sang agen.

Selain Inter, Borini juga sempat didekati AC Milan. Namun dua klub sekota itu tak jadi merekrutnya di bursa transfer musim panas lalu. Sebab, Inter lebih memilih memboyong Pablo Osvaldo dari Southampton. Sedangkan Milan, tim asuhan Filippo Inzaghi tersebut meminjam Fernando Torres dari Chelsea.

 

Baca juga:

Dramatis, Persib Hantam Arema dan Lolos ke Final ISL

Dengan Modal Rp 251 Miliar, City Rusak Rencana MU

Dua Gol Boaz Bawa Persipura ke Final ISL 2014

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini