Sukses

10 Pekerjaan yang Paling Cocok Buat Sarjana Baru (II)

Setelah lulus dari universitas, mencari pekerjaan seringkali menjadi tugas berat yang harus diemban para sarjana.

Setelah lulus dari universitas, mencari pekerjaan seringkali menjadi tugas berat yang harus diemban para sarjana. Bayaran yang sesuai juga tak jarang membuat para lulusan tersebut bolak balik perusahaan.

Seperti melansir Business Insider, Selasa (22/10/2013), para mahasiswa yang baru lulus juga memikirkan prospek pertumbuhan dan jenjang karir yang jelas saat mencari pekerjaan.

Namun sebenarnya banyak pekerjaan yang menawarkan gaji besar meski bagi lulusan yang belum memiliki pengalaman kerja sebelumnya.

University of California, San Diago menghimpun daftar karir yang paling dibutuhkan sepanjang tahun ini dan ditulis dalam laporan bertajuk `Hot Careers for College Graduates`.

Berikut 5 dari 10 pekerjaan lainnya yang paling cocok bagi para mahasiswa yang baru lulus:
6. Guru sekolah dasar

Hingga saat ini jumlah guru sekolah dasar diprediksi masih sangat minim. Tak heran, jumlah permintaan untuk posisi tersebut masih cukup tinggi.

Selain itu, banyak juga guru-guru sekolah dasar yang sudah tua dan akan segera pensiun. Sementara itu, angka kelahiran diprediksi akan meningkat pada 2010-2020. Kondisi tersebut akan meingkatkan jumlah kebutuhan karir itu 18%.
7. Analis sistem komputer

Profesi sebagai analis sistem mengalami perkembangan karir yang pesat. Kategori pekerjaan ini akan tumbuh sebesar 22% pada 2020. Bagi para lulusan baru, gaji yang ditawarkan untuk profesi tersebut cukup tinggi.
8. Analis Manajemen

Seluruh bidang industri bahkan organisasi pemerintah bergantung pada para analis manajemen. Dengan latar belakang resesi ekonomi global pada 2008, semakin banyak pihak yang membutuhkan konsultan manajemen.

Hingga 2020, profesi tersebut diprediksi akan tumbuh sebesar 22%. Gaji yang ditawarkan bagi para lulusan universitas juga relatif tinggi.
9. Humas

Pekerjaan sebagai humas (public relation/PR) yang mewakili sekelompok kecil orang juga semakin dicari. Pada 2020 mendatang, pertumbuhan profesi tersebut diprediksi mencapai 23%.
10. Agen penjualan asuransi

Seiring populasi masyarakat yang terus meningkat, kebutuhan profesi sebagai agen penjualan asuransi juga diprediksi ikut naik. Hingga 2020 mendatang, pertumbuhan pekerjaan tersebut diprediksi mencapai 22%.

Meski sepertiga agen asuransi merupakan orang-orang bergelar sarjana, faktanya, masih banyak lulusan diploma dan sekolah menengah yang dapat memperoleh pekerjaan ini. (Sis/Nur)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini