Sukses

DPR Sepakati Asumsi Makro Ekonomi RAPBN 2014

Kesepakatan asumsi makro antara lain mencakup pertumbuhan ekonomi, inflasi, nilai mata uang rupiah dan suku bunga SPN 3 bulan.

Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI menyepakati asumsi makro ekonomi dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2014 yang diusulkan pemerintah.

Kesepakatan antara lain mencakup pertumbuhan ekonomi, inflasi, nilai mata uang rupiah dan suku bunga SPN 3 bulan.

Ketua Komisi XI DPR Emir Moeis mengungkapkan pihaknya menyetujui kesepakatan asumsi makro ekonomi tahun depan itu tanpa ada perubahan dari usulan pemerintah.

"Pertumbuhan ekonomi telah ditetapkan sebesar 6,4%-6,9%, inflasi berkisar 3,5%-5,5%, kurs rupiah berada di Rp 9.600- Rp 9.800 per dolar AS, dan suku bunga SPN 3 Bulan sekitar 4,5%-5,5%," papar dia sambil mengakhiri Rapat Kerja (raker) asumsi makro 2013 di Gedung DPR, Jakarta, Senin (24/6/2013).

Sedangkan untuk asumsi lain, seperti harga Minyak Mentah (Indonesian Crude Price/ICP), lifting minyak dan lifting gas bakal diputuskan dalam rapat kerja bersama Komisi VII DPR.

Pemerintah memasang target harga minyak mentah di kisaran US$ 100-115 per barel, lifting Minyak sebanyak 900-930 ribu barel per hari dan lifting gas 1.240-1.325 MBOEPD.

"Mudah-mudahan kondisi global akan segera membaik, sehingga Indonesia bisa mencapai target pertumbuhan seperti yang sudah direncanakan pemerintah," harap Emir.

Sebelumnya, pemerintah telah memperkirakan target pertumbuhan ekonomi bakal merosot sekitar 6,4%-6,5% dari patokan semula akibat kebijakan pengetatan likuiditas atau Quantitative Easing (QE) dari Bank Sentral Amerika Serikat (AS) The Fed yang akan berhenti pada tahun depan.

"Melihat kondisi beberapa waktu terakhir dengan kebijakan baru The Fed untuk scale back QE atau pengetatan likuiditas ini telah menekan nilai tukar rupiah, dan pasar keuangan Indonesia, termasuk seluruh negara," ujarnya.

Asumsi Makro Ekonomi 2014 dari Pemerintah yang disetujui Komisi XI, yakni:

Pertumbuhan ekonomi : 6,4%-6,9%
Inflasi. : 3,5%-5,5%
Kurs rupiah : Rp 9.600- Rp 9.800 per dolar AS
Suku Bunga SPN 3 Bulan : 4,5%-5,5%. (Fik/Nur)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.