Sukses

Gernas BBI Lagawi Fest Bantu Indonesia Hadapi Jerat Krisis Global

Rangkaian Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) Lagawi Fest 2022, diharapkan bisa membangkitkan potensi UMKM untuk mengatasi dampak krisis global yang sedang dihadapi Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Menko Perekonomian) Airlangga Hartarto, menyebut rangkaian Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) Lagawi Fest 2022, diharapkan bisa membangkitkan potensi UMKM untuk mengatasi dampak krisis global yang sedang dihadapi Indonesia.

LagawiFest merupakan perhelatan dari Gerakan Nasional #BanggaBuatanIndonesia 2022 di Lampung. Di dalamnya terdapat serangkaian program pendampingan dan fasilitasi yang intensif kepada 30 IKM terpilih untuk selanjutnya dipilih 5 IKM terbaik.

Lebih lanjut, Menko Perekonomian, menjelaskan bahwa program pemulihan ekonomi nasional Gernas BBI sudah dilaksanakan sejak tahun 2020, yang berorientasi dan sangat mendukung kegiatan UMKM.

Menurutnya, pelaksanaan gerakan nasional bangga buatan Indonesia untuk mendorong UMKM naik kelas dan onboarding sesuai dengan tema kegiatan hari ini yaitu, Lagawi Fest atau Lampung bangga wirausaha industri.

“Upaya tersebut diharapkan dapat membangkitkan potensi dan kekuatan UMKM untuk mengatasi pasif daripada dampak krisis Global yang sedang kita hadapi,” kata Menko Perekonomian dalam Puncak Acara Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia LAGAWIFEST 2022, di Lampung, Kamis (23/6/2022).

Untuk itu, Airlangga mengajak semua pihak untuk bisa mensukseskan bersama gerakan nasional bangga buatan Indonesia Lagawi Fest, dengan membeli produk artisan lokal sebagai bentuk dukungan kita kepada produk hasil produksi industri kecil dan menengah.

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Dunia Internasional

Lanjutnya, saat ini dunia Internasional telah menghadapi tantangan besar yaitu the perfect Storm berupa covid-19, konflik, climate change, commodity price dan cost of living. Menurutnya, Indonesia patut bersyukur, lantaran kondisi perekonomian RI terus menggeliat seiring dengan melandainya pandemi covid-19.

Hasil dari keterpaduan upaya pemerintah bersama seluruh kelompok masyarakat, mampu meningkatkan pertumbuhan ekonomi Kuartal I-2022 sebesar 5,01 persen  secara year on year.

“Kita harus tetap optimis bahwa perekonomian akan terus membaik, salah satu kuncinya adalah kemampuan kita dalam menciptakan daya saing para pelaku UMKM,” ujar Menko Perekonomian.

Disamping itu, Pemerintah telah melakukan berbagai terobosan antara lain penerbitan undang-undang cipta kerja dengan berbagai fasilitas kemudahan perizinan, kemitraan berbasis data tunggal, juga penyediaan produk UMKM di fasilitas umum, serta pembelian produk UMKM sebesar 40 persen di semua kementerian dan lembaga.

3 dari 4 halaman

Lewat Lagawi Fest, Menperin dan Gubernur BI Ajak Masyarakat Beli Produk Lokal

Sebelumnya, Kementerian Perindustrian (Kemenperin) sebagai Campaign Manager berkolaborasi dengan Bank Indonesia (BI), Pemerintah Provinsi Lampung, Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Top Brands, sponsor dan media, menggelar Gernas BBI di Provinsi Lampung dengan tema Lagawi Fest, Lampung Bangga Wirausaha Industri dengan tagline “Satu Bumi Juta Karya”.

Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan, Indonesia memiliki 4,4 juta unit industri kecil dan menengah (IKM) dengan 95.000 unit usaha, diantaranya adalah IKM asal Lampung yang unggul dengan produk makanan dan minuman kerajinan dan fashion.

“Sebagai Campaign manajer gerakan nasional Bangga Buatan Indonesia (BBI), Kementerian Perindustrian menyelenggarakan rangkaian Lagawi Fest Tahun 2022, sebagai salah satu strategi menaikkan jumlah IKM, serta meningkatkan permintaan terhadap produk buatan artisan Indonesia khususnya produk IKM Lampung,” kata Menperin dalam Puncak Acara Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia LAGAWIFEST 2022, di Lampung, Kamis (23/6/2022).

Dalam sambutannya, Menperin akan terus mendorong pelaku IKM dalam menguasai teknologi digital bisnis, khususnya melalui program e-smart IKM.

Selama 3 bulan terakhir Kemenperin telah melakukan pendampingan intensif kepada 30 IKM terpilih bersama pemerintah provinsi kabupaten dan kota Lampung, juga bersama Bank Indonesia, OJK, Top brand serta marketplace untuk meningkatkan literasi digital mengembangkan kemampuan bisnis serta meningkatkan penjualan produk.

Melalui rangkaian pendampingan dan penilaian, terpilihlah 5 IKM Champion dengan penjualan terbanyak dan kriteria unggulan lainnya. Inilah bukti IKM Lampung layak menjadi brand yang kuat di tanah air.

“Saya Agus gumiwang Kartasasmita Menteri Perindustrian Republik mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk belanja produk lokal, berwisata di dalam negeri dan selalu bangga buatan Indonesia dalam keseharian kita,” ujar Menperin.

4 dari 4 halaman

Dari Tradisional Jadi Digital

Dalam kesempatan yang sama, Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo, mengatakan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia menjadi bukti sinergitas Kementerian lembaga dan pemerintah daerah dalam melahirkan produk kreatif kebanggaan anak bangsa.

“Bank Indonesia terus mendukung di Indonesia digitalisasi industri kecil menengah, perluasan akses pasar, perluasan akses pembiayaan, agar industri kecil menengah dapat naik kelas dan dapat memanfaatkan peluang pasar dari daerah ke nasional ke global. Dari tradisional menjadi digital,” ujar Gubernur BI.

Menurut Perry, momentum gernas BBI Lampung yang mengangkat tema Lagawi Fest diharapkan menjadi pendorong utama gerakan penambangan dan penggunaan produk artisan Lampung, sehingga mampu memperluas pasar baik di domestik maupun mancanegara.

“Saya Perry warjiyo Gubernur Bank Indonesia mendukung penuh Gernas BBI dan mengajak masyarakat menggunakan produk dalam negeri. Agar produk anak bangsa dari Lampung dapat terus bersaing, serta menjadi bagian dari industri kreatif nasional yang berkembang pesat,” pungkas Gubernur BI.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.