Sukses

Di Depan Gubernur Bank Sentral China, Sri Mulyani Pastikan RI Siap Gelar KTT G20

Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani Indrawati, memastikan Pemerintah Indonesia siap menggelar KTT G20

Liputan6.com, Jakarta Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani Indrawati, memastikan Pemerintah Indonesia siap menggelar Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di tengah puncak gelombang Covid-19 varian Omicron.

Hal itu disampaikannya saat menjadi pembicara utama di acara Finance Track KTT G20 di yang dihadiri Gubernur Bank Rakyat China, Yi Gang.

"Meskipun kita sekarang menghadapi varian baru Covid-19. Terutama Omicron, Indonesia siap menyambut (KTT G20)," tegasnya, Rabu (16/2/2022).

Bendahara negara ini menyampaikan, pemerintah bersama stakeholders terkait telah mempunyai sejumlah strategi untuk menyukseskan pergelaran KTT G20. Antara lain menerapkan protokol kesehatan secara ketat di seluruh rangkaian perhelatan ajang bergengsi tersebut.

"Anda semua di bawah Kesehatan yang sangat ketat," terangnya.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Protokol Kesehatan

Menurutnya, saat ini, protokol kesehatan masih menjadi senjata ampuh untuk mengurangi risiko tertular Covid-19. Untuk itu, dia menekankan kerja sama seluruh pihak dalam menerapkan protokol kesehatan yang berlaku.

"Apalagi Covid-19 masih menjadi peristiwa terpenting bagi dunia yang berdampak besar bagi sosial, ekonomi, dan khususnya di sisi keuangan," tutupnya.

Reporter: Sulaeman

Sumber: Merdeka.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.