Sukses

Cara Penyedia Aset Kripto Jamin Keamanan Transaksi

Proses Certik Audit sangat penting untuk memastikan bahwa setiap transaksi aset kripti atau 100 persen aman.

Liputan6.com, Jakarta Satu bulan pasca dirilis dan berhasil membukukan transaksi tercepat pada platform Pinksale, kini aset kripto jaringan blockchain, Tokenoid ($NOID) sedang menjalani proses Certik Audit.

Proses audit ini menjadi sangat penting untuk memastikan bahwa setiap transaksi $NOID secure atau 100 persen aman. Untuk diketahui, Certik adalah perusahaan audit jaringan blockchain menggunakan teknik keamanan siber yang paling ketat dan menyeluruh.

“Langkah ini merupakan fase penting dalam roadmap $NOID. Certik dapat mengaudit kontrak pintar di setiap protokol dan bahasa program utama dalam sebuah jaringan blockchain," kata Inisiator Tokenoid, Andry Bayu Prakoso dalam keterangan tertulis, Jumat (3/12/2021).

Certik melakukan audit terhadap $NOID untuk memastikan keamanan dan implementasi yang tepat dari konfigurasi node blockchain hingga mengevaluasi kontrak pintar dalam jaringan $NOID,” papar dia.

Perusahaan audit dari Amerika Serikat ini, lanjut Andry, akan melakukan penilaian secara menyeluruh terkait source code. Hasil audit terhadap $NOID tentunya akan semakin memberikan rasa keamanan dan kenyamanan bagi para calon investor dan holder terhadap aset kripto dalam negeri ini.

 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Setiap Transksi akan Diulas

Tak sampai di situ saja, setiap transaksi $NOID akan diulas secara detail di fitur Skynet dari Certik yang akan ditampilkan secara live 24 jam.

“Sebenarnya dalam proses audit Certik audit, kami sudah mendapatkan feedback terkait pertanyaan smart contract yang digunakan. Kami menjelaskan secara gamblang dan nantinya detail smart contract project $NOID hasilnya akan di-published secara rinci dan detail,”Andry menegaskan.

Sebelumnya, $NOID juga sudah diaudit oleh Techrate dan mendapatkan penilaian low risk atau dengan kata lain meraih predikat sangat minim resiko hal-hal buruk dalam transaksi blockchain.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.