Sukses

Di Depan Luhut, Telkom Pamer Aplikasi Pemantau Destinasi Pariwisata Super Prioritas

Telkom Indonesia memperkenalkan sebuah aplikasi yang dapat membantu proses monitoring proyek Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) bernama Tomps.

Liputan6.com, Jakarta Telkom Indonesia memperkenalkan sebuah aplikasi yang dapat membantu proses monitoring proyek Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) bernama Tomps. Dengan aplikasi ini, pemantauan proyek dapat dilakukan secara digital.

Aplikasi ini diperkenalkan secara langsung oleh Direktur Enterprise and Business Service Telkom Indonesia, Edi Witjara dalam Rapat Koordinasi Nasional Pengembangan Lima Destinasi Pariwisata Super Prioritas (Rakornas Lima DPSP) dengan tema Pemulihan Ekonomi Nasional melalui Transformasi dan Pengembangan Pariwisata Berkualitas secara Berkelanjutan.

Rapat yang dipimpin oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan, ini merupakan salah satu bentuk komitmen pemerintah dalam mewujudkan pemerataan pembangunan pariwisata dan pemulihan ekonomi pasca pandemic Covid-19.

“Kami mengedepankan kemudahan dalam mengelola proyek melalui supervisi daring,” papar Edi dikutip Jumat (3/12/2021).

Aplikasi ini merupakan salah satu bentuk kerja nyata Telkom Indonesia sebagai bagian dari usaha menciptakan pariwisata yang berkualitas.

Terkait dengan fokus perhatian pemerintah terhadap industri pariwisata Indonesia, Menko Luhut menjabarkan perihal arahan dari Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, agar DPSP mendapat dukungan secara penuh, termasuk melalui pembangunan dan pengembangan infrastruktur untuk memajukan beragam destinasi wisata unggulan di Indonesia.

Lebih lanjut, Menteri Parekraf, Sandiaga Salahuddin Uno, yang turut bergabung secara daring, menjelaskan perlunya peningkatan kualitas destinasi pariwisata dengan konsep kerjasama pentahelix, yang mencakup bidang akademik, media, pemerintahan, komunitas, dan bisnis.

Hal ini mencakup beberapa aspek, seperti pengembangan destinasi, pemberdayaan masyarakat dan sumber daya manusia, pengembangan industri dan investasi, pengembangan promosi, product development dan event, serta pengembangan ekonomi kreatif.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Dukung Pariwisata

Telkom Indonesia senantiasa berkomitmen untuk mendukung program pemerintah dalam memajukan dan mensejahterakan bangsa.

Hal ini juga didukung melalui ragam langkah sinergi dan kolaborasi baik dengan pemerintah, swasta, ataupun masyarakat. Kinerja tim yang baik dan kompak merupakan salah satu kunci agar Indonesia mampu menjadi negara yang luar biasa.

Adapun sosok-sosok visioner yang hadir dalam rakornas ini merupakan perwakilan dari jajaran pemerintah, pelaku bisnis, pengelola badan otorita, BUMN, dan ekosistem digital.

Ke depannya, Telkom Indonesia akan terus berupaya untuk berkontribusi dan melahirkan beragam inovasi yang diharapkan akan dapat mendukung agenda pemerintah untuk membangun Indonesia agar makin mampu bersaing di tengah persaingan global.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.