Sukses

Yuk Ikutan Webinar Inspirasi Emas Biar Merdeka Finansial

Bicara investasi, saat ini sudah banyak berinvestasi yang mudah, aman, dan juga tahan inflasi, yaitu melalui investasi emas. Emas menjadi salah produk investasi yang tidak habis dimakan oleh waktu walau adanya perkembangan zaman saat ini.

Liputan6.com, Jakarta Sudah bukan zamannya, usia muda hanya menghamburkan uang. Alangkah baiknya, sejak usia muda perlu menabung dan berinvestasi. Jadi, ketika masa pensiun, kita tidak perlu pusing mencari pendapatan lagi. Kita bisa menikmati hasil kerja sekarang di masa tua cukup dari uang yang ditabung dan hasil dari investasi. 

Bicara investasi, saat ini sudah banyak berinvestasi yang mudah, aman, dan juga tahan inflasi, yaitu melalui investasi emas. Emas menjadi salah produk investasi yang tidak habis dimakan oleh waktu walau adanya perkembangan zaman saat ini. 

Tak lain karena emas merupakan instrumen yang terbilang relatif stabil, bahkan nilainya cenderung naik dari waktu ke waktu dalam jangka waktu panjang sehingga banyak orang tertarik berinvestasi emas. 

Melihat potensi itu, Pegadaian menggelar Webinar Inspirasi Emas yang berlangsung pada Agustus - Februari 2022. Berkolaborasi dengan KASKUS sebagai organizer. Pada bulan ini, acara akan diselenggarakan pada 12 Agustus 2021 mendatang sebanyak 12 webinar untuk  12 Kantor Wilayah secara online

Berikut 12 Kantor Wilayah tersebut.

1. Kantor Wilayah Jakarta 2

2. Kantor Wilayah Pekanbaru

3. Kantor Wilayah Medan

4. Kantor Wilayah Semarang

5. Kantor Wilayah Makassar

6. Kantor Wilayah Manado

7. Kantor Wilayah Palembang

8. Kantor Wilayah Balikpapan

9. Kantor Wilayah Surabaya

10, Kantor Wilayah Denpasar

11. Kantor Wilayah Bandung

12. Kantor Wilayah Jakarta 1

Perlu diketahui, webinar Inspirasi Emas dari Pegadaian ini menjadi peluang emas bagi semua kalangan untuk mengetahui bagaimana #PunyaRencana Merdeka Finansial dengan Emas lewat materi yang disampaikan oleh para pengisi acara. 

Selain pengisi acara dari perwakilan Kantor Wilayah, dalam webinar yang akan terbagi dalam dua sesi, siang dan sore ini juga menghadirkan beberapa anak muda yang bakal berbagi pengalaman dan cerita. Mulai dari Melvin Mumpuni (Founder & CEO Finansialku.com), Prita Hapsari Ghozie (CEO & Principal Consultant ZAP Finance), Ken Handersen (Founder of Gatheric & Qualified Wealth Planner), Putri Madarina (Shariah Financial Planner), Ferdie Darmawan (Financial Entrepreneur), dan masih banyak lagi nama-nama lain sebagai pengisi acara. 

Untuk informasi selengkapnya anak-anak muda dapat lakukan registrasi dapatkan informasi mengenai Webinar Inspirasi Emas selengkapnya dengan cara klik di sini.

 

(*)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini