Sukses

Hipmi: Vaksinasi Berbayar Bantu Herd Immunity, Tapi Jangan Hilangkan Vaksin Gratis

Semakin lama pemerintah jalankan program vaksinasi untuk masyarakat, ekonomi akan semakin menjadi korban.

Liputan6.com, Jakarta - Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) mendukung penuh progam vaksinasi yang dijalankan oleh pemerintah. Langkah percepatan vaksinasi ini mendorong gairah ekonomi nasional. Oleh sebab itu, para pengusaha muda ini tak mempermasalahkan adanya program vaksinasi gotong royong individu atau vaksinasi berbayar yang diinisiasi oleh PT Kimia Farma.

Ketua Bidang Keuangan dan Perbankan BPP HIPMI Ajib Hamdani mengatakan, herd immunity atau kekebalan komunal baru terbangun ketika sudah lebih dari 70 persen masyarakat divaksin. Artinya perlu percepatan dalam upaya vaksinasi.

Dia menyebut dengan jumlah penduduk sebesar 270 juta orang, maka dibutuhkan minimal masyarakat Indonesia 189 juta yang mendapat suntikan vaksin. Kalau sehari pemerintah bisa mendorong 1 juta vaksin, awal 2022, akan terbangun herd immunity.

"Jadi, semua upaya untuk mempercepat proses vaksinasi, perlu dioptimalkan. Termasuk vaksin gotong royong berbayar," kata Ajib kepada merdeka.com, Rabu (14/7/2021).

Ajib menilai semakin lama jalannya vaksin di masyarakat, ekonomi akan semakin menjadi korban. Mengingat sasyarakat dan dunia usaha tidak ingin ada kebijakan-kebijakan seperti Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat .

Meski begitu, Ajib menekankan, jika nantinya vaksin gotong royong individu ini berjalan, pemerintah tidak menghilangkan hak dan kewajibannya terhadap program vaksinasi gratis sudah dijalankan selama ini. Sebab negara harus tetap menyediakan hal tersebut.

"Hipmi mendukung penuh kebijakan ini. Dengan catatan, tanpa mengurangi hak masyarakat lain yang juga ingin vaksin gratis," jelasnya.

Reporter: Dwi Aditya Putra

Sumber: Merdeka.com

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Layanan Vaksinasi Berbayar Kimia Farma Ditunda dari Rencana Awal 12 Juli 2021

Sebelumnya, Kimia Farma memutuskan untuk menunda layanan Vaksinasi Gotong Royong Individu atau vaksinasi berbayar. Sedianya, layanan vaksinasi berbayar ini akan dimulai pada hari ini 12 Juli 2021.

Kepastian penundaan vaksinasi berbayar tersebut diungkapkan oleh Sekretaris Perusahaan Kimia Farma Ganti Winarno dalam pesan singkat kepada Liputan6.com.

"Kami mohon maaf karena jadwal Vaksinasi Gotong Royong Individu yang semula dimulai hari Senin, 12 Juli 2021 akan kami tunda hingga pemberitahuan selanjutnya," kata dia, Senin (12/7/2021).

Menurut dia, besarnya animo serta banyaknya pertanyaan yang masuk membuat Manajemen memutuskan untuk memperpanjang masa sosialisasi Vaksinasi Gotong Royong Individu atau vaksinasi berbayar serta pengaturan pendaftaran calon peserta.

"Terima kasih atas pemahaman para pelanggan serta animo untuk bersama-sama mendorong tercapainya kekebalan komunal (herd immunity) yang lebih cepat di Indonesia," tutupnya.

3 dari 3 halaman

Infografis Sudah Vaksinasi Covid-19? Jangan Kendor 5M!

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.