Sukses

Menanti Gebrakan Arsjad Rasjid Jadi Ketum Kadin

Direktur Utama PT Indika Energy Tbk Arsjad Rasjid menjadi Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, periode 2021-2026

Liputan6.com, Jakarta Ketua Umum Kadin Indonesia Rosan Perkasa Roeslani menyebut  Direktur Utama PT Indika Energy Tbk Arsjad Rasjid menjadi Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, periode 2021-2026. Hal itu disampaikan saat pertemuan dengan Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (29/6/2021) kemarin.

Menanggapi, Ketua Umum DPD HIPPI Provinsi DKI Jakarta Sarman Simanjorang mengapresiasi persaingan kandidat calon Ketum Kadin bisa di selesaikan di luar sidang pleno Munas.

"Ini sejarah baru dalam perhelatan Munas selama ini bahwa persaingan dapat diselesaikan diluar sidang pleno Munas dan menyepakati siapa Ketua Umum dan Ketua Dewan Pertimbangan," kata Sarman kepada Liputan6.com, Selasa (29/6/2021).

Menurutnya,  penetapan Arsjad menjadi Ketua Umum hannya menunggu waktu dan ketok palu pada Pleno Munas yang akan dilaksanakan tanggal 30 Juli 2021 di Kendari Sulawesi Tenggara.

Di samping itu, Sarman mengaku tidak begitu kenal sosok Caketum Arsjad Rasjid. Namun dilihat dari literatur yang dia baca, Arsjad merupakan seorang yang profesional yang sukses memimpin PT Indika Energy Tbk dan duduk sebagai Komisaris di perusahaan swasta nasional.

"Jika nantinya beliau ditetapkan menjadi Ketua Umum tentu ditunggu gebrakan dan kecerdasannya untuk menjawab tantangan ekonomi saat ini," ujarnya.

Sarman berpendapat, dengan terpilihnya Arsjad tentunya Pemerintah memiliki harapan besar kepada Ketua Umum Kadin terpilih bagaimana memulihkan ekonomi  ditengah tekanan pandemi covid-19  dan bangkit kembali keluar dari zona resesi dengan pertumbuhan ekonomi yang positif.

Sebagai informasi, Ketua Umum Kadin Indonesia Rosan P Roeslani menyepakati antara Calon Ketua Umum Kadin, bahwa Arsjad Rasjid menjadi Ketua Umum dan Anindya Bakrie menjadi Ketua Dewan Pertimbangan Kadin.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Sederet Harapan Pengusaha ke Ketum Baru Kadin

Arsjad Rasjid secara resmi terpilih sebagai Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) yang baru, menggantikan Rosan P. Roeslani. Sementara itu, kandidat ketua lainnya, Anindya Bakrie terpilih menjadi Ketua Dewan Pertimbangan Kadin Indonesia.

Penugasan ketua umum baru ini mendapat respon positif dari pengusaha muda. Ketua Umum DPP Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Mardani H. Maming mengatakan, pemilihan ketua umum yang baru menjadi usaha yang baik di tengah perjuangan Indonesia menghadapi pandemi Covid-19.

"Dua tokoh kader terbaik Kadin saat ini bisa berkolaborasi, bertanding untuk bersanding, bersanding untuk membangun Kadin dan ekonomi Indonesia," kata Maming saat dihubungi Liputan6.com, Senin (28/6/2021).

Lanjutnya, penunjukkan Arsjad dan Anindya merupakan awal yang baik. Diharapkan, Kadin Indonesia bisa lebih solid dan bersatu dalam melahirkan lapangan kerja baru dan mengaktifkan industri di Indonesia agar lebih akseleratif.

Di sisi lain, Maming turut mengapresiasi usaha Anindya yang berbesar hati dan tetap menerima tugas yang diberikan padanya.

"Kita apresiasi juga Pak Anindya Bakrie yang bisa legowo dalam kontestasi Munas Kadin, ini sebuah tindakan yang negarawan, kita perlu lahirkan pahlawan ekonomi ke depan. Jadi ini cerminan kepada seluruh pengusaha di Indonesia, bagaimana bisa gotong royong membangun ekonomi terlebih di pandemi Covid-19," tandas Maming.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.