Sukses

Penerima Kartu Prakerja Gelombang 16 Sudah Diumumkan, Cek SMS Sekarang

Peserta lolos Program Kartu Prakerja Gelombang 16 sudah diumumkan.

Liputan6.com, Jakarta - Peserta lolos Program Kartu Prakerja Gelombang 16 sudah diumumkan. Penerima Kartu Prakerja Gelombang 16 akan mendapatkan SMS pemberitahuannya.

"Selamat bagi Sobat yang telah mendapat SMS pengumuman sebagai penerima Kartu Prakerja Gelombang 16," dikutip dari akun Instagram @prakerja.go.id.

Selain itu, pihak Kartu Prakerja juga mengungkapkan langkah untuk mengikuti pelatihan dengan Kartu Prakerja. Berikut rinciannya:

1. Cek dashboard akun Prakerja untuk memastikan dana pelatihan sudah tersedia

2. Bandingkan pelatihan di Bukalapak, Mau Belajar Apa, Pintaria, Pijar Mahir, Sisnaker, Sekolahmu, atau Tokopedia

3. Sobat harus menonton video tentang Kartu Prakerja yang ada di dashboard sebelum membeli pelatihan pertama.

4. Pilih pelatihan sesuai kebutuhanmu

5. Beli pelatihan dan bayar dengan Nomor Kartu Prakerja

6. Batas waktu pembelian pelatihan adalah 30 hari sejak menerima SMS pengumuman. Bila lewat dari waktu tersebut, maka kepesertaan akan dicabut.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Selain SMS, Cara Cek Lolos Kartu Prakerja Gelombang 15 Lewat www.prakerja.go.id

Hasil seleksi program Kartu Prakerja gelombang 15 diumumkan pada Rabu, 24 Maret 2021 siang ini. Para peserta yang lolos Kartu Prakerja akan mendapatkan informasi lewat pesan singkat atau SMS pada nomor ponsel yang sudah didaftarkan.

Ini seperti dikatakan Head of Communications Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja Louisa Tuhatu.

"Siang ini mengenai SMS kepada mereka yang lolos seleksi, dan pemberitahuan bahwa mereka yang lolos harus menonton video tentang Prakerja sebelum bisa membeli pelatihan," jelas Louisa, Rabu (24/3/2021).

Secara kuota, Kartu Prakerja gelombang 15 ini pun membatasinya untuk 600 ribu peserta terpilih, sama seperti gelombang-gelombang sebelumnya.

"Jadi, dari Kartu Prakerja gelombang 12-15 sudah direkrut 2,4 juta orang dari target semester 1 sebesar 2,7 juta orang," ujar Louisa.

Selain SMS, mengutip situs prakerja.go.id, terdapat cara lain mengecek kelolosan Prakerja, yaitu memantau lewat dashboard di www.prakerja.go.id. Begini caranya: 

Peserta yang ingin mengetahui lolos atau tidak kartu prakerja gelombang 15, bisa login ke akun di www.prakerja.go.id, kemudian cek dashboard. Melihat nomor Kartu Prakerja dan status saldo pada dashboard akun.

Jika lolos, akan muncul keterangan berikut. "Dana insentif kamu diberikan setelah penyelesaian pelatihan, bila belum ada dana yang ditransfer 7x24 jam Hubungi CS".

Akan tetapi, jika tidak lolos, akan ada keterangan "Kamu Belum Berhasil" di dashboard akun.

Patut diingat jika peserta yang tidak lolos masih berkesempatan mendaftar ke gelombang Prakerja selanjutnya. Dengan tidak lagi memasukkan semua data, seperti saat pertama kali membuat akun Prakerja.

Pasca lolos seleksi, Louisa mengimbau pendaftar Kartu Prakerja gelombang 15 juga wajib menonton video tentang Kartu Prakerja sebelum bisa membeli dan mengikuti pelatihan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.