Sukses

3 Ruas Tol Terendam Banjir, Ditutup Sementara dan Arus Kendaraan Alihkan

Hujan deras yang terjadi di Kota Jakarta dan sekitarnya telah menimbulkan banjir di beberapa.

Liputan6.com, Jakarta - Hujan deras yang terjadi di Kota Jakarta dan sekitarnya telah menimbulkan banjir di beberapa titik. Sejumlah ruas Tol Jakarta juga tergenang air pada Jumat (19/2/2021) pagi ini sehingga tak bisa dilewati.

PT Jasa Marga (Persero) Tbk melalui akun Twitter resmi @PTJASAMARGA melaporkan, terowongan Tol Cikunir terpaksa ditutup sementara karena terkena banjir.

"#Tol_JLJ Terowongan Cikunir dari Cawang arah Jatiasih/Pd Indah DITUTUP SEMENTARA, ada genangan air, Lalu Lintas arah Jatiasih/Pd Indah DIALIHKAN keluar Pd Kelapa/Kalimalang putar balik masuk kembali ke GT Kalimalang 2," tulis Jasa Marga, Jumat (19/2/2021).

Jalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek) eksisting juga turut tergenang banjir. Tepatnya terjadi di lajur masuk Jatibening atau Cawang.

"#Tol_Japek HATI-HATI di lajur masuk Jatibening arah Cawang, ada genangan air. GUNAKAN JALUR ALTERNATIF."

Ruas Tol Jakarta lain yang ikut terendam banjir yakni Terowongan Cawang dari Halim Perdanakusuma arah Tanjung Priok. Khusus kendaraan besar tetap dapat melintas, sementara kendaraan kecil golongan 1 dialihkan ke ruas Jalan Tol Dalam Kota.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Banjir Jakarta Buat Sejumlah Jalan Tak Dapat Dilalui, Cek di Sini

Hujan deras yang mengguyur DKI Jakarta sejak Kamis 18 Februari 2021 malam menyebabkan Ibu Kota banjir. Sejumlah ruas jalan pun tergenang air.

Beberapa di antaranya bahkan tak bisa dilintasi oleh kendaraan.

Seperti yang dilaporkan oleh Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya dalam akun resminya di Twitter @TMCPoldaMetro pada pukul 05.31 WIB, Jumat. Pengendara yang hendak melintas dari Halim Lama arah Cawang, Jakarta Timur, diminta menjadi jalur alternatif. Dilaporkan kawasan tersebut digenangi air setinggi 20-25 sentimeter.

"Lalu lintas di Halim Lama arah Cawang di tutup dan dialihkan karnakan ketinggian air 20-25 cm, agar pengendara menghindari jalan tersebut," seperti yang dikutip Liputan6.com, Jakarta, Jumat (19/2/2021).

3 dari 3 halaman

Genangan hingga 70 CM di Kolong Tol Cawang

Pemadangan yang sama juga terjadi di kolong Tol Cawang arah Tanjung Priok. TMC Polda Metro Jaya melalui akun Twitter juga menyampaikan, terdapat genangan air setinggi 60-70 cm di kawasan tersebut.

"06.17 WIB. Situasi lalu lintas di kolong Tol Cawang arah Tanjung Priok terdapat genangan air sekitar 60-70 cm agar pengendara dapat mengindari jalan tersebut," tulisnya. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.