Sukses

Jutawan Wanita Bagikan Cara Raup Lebih Banyak Uang Ketika Pandemi Selesai

Para pekerja yang mempelajari keterampilan baru yang selaras dengan kebutuhan bisnis tersebut, akan berkembang di masa depan.

Liputan6.com, Jakarta Berada di rumah akibat kebijakan Sosial Berskala Besar (PSBB), bisa dimanfaatkan untuk mengasah beberapa keterampilan. Hal yang dimungkinkan memberi nilai lebih ketika pandemi berakhir.

Seorang investor di “Shark Tank” ABC, Barbara Corcoran, memprediksi akan ada peningkatan ketergantungan pada bisnis berbasis web. Para pekerja yang mempelajari keterampilan baru yang selaras dengan kebutuhan bisnis tersebut, akan berkembang di masa depan.

Berikut cara Corcoran agar Anda dapat menghasilkan lebih banyak uang setelah pandemi berakhir, seperti melansir laman CNBC, Rabu (28/4/2020).

1. Ketahui Kemampuan 

Langkah ini dapat dimulai dengan melakukan inventarisasi kelebihan atau kekuatan, serta apa yang menjadi kekurangan atau kelamahan anda.

Jika anda berancana untuk tetap berada pada bidang pekerjaan yang sama, pikirkan apa yang harus anda kembangkan sebagai daya saing ketika situasi membaik dan anda kembali bekerja nantinya.

Namun, jika anda menginginkan hal baru, maka penting untuk menganalisa sejauh mana kemampuan diri anda.

“Aku pikir hal yang paling penting untuk dilakukan adalah melihat dirimu dengan jujur, apa keahlianmu. Buat daftar. Apa yang saya bisa lakukan? Apa yang saya lakukan dengan sangat baik? Apa yang saya harap bisa saya lakukan dengan lebih baik,” Kata Corcoran.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

2. Dapatkan keterampilan baru secara daring

Setelah Anda menentukan keterampilan yang perlu Anda kembangkan atau kuasai, manfaatkan kursus gratis yang tersedia secara daring.

Baru-baru ini pemerintah telah menjalankan Program Kartu Prakerja sebagai pelatihan ketrampilan secara daring.

Meski berbayar, pemerintah telah menyediakan Rp 1 juta bagi tiap peserta sebagai saldo, yang nantinya akan digunakan untuk belanja paket pelatihan di platform rekanan, atau anda bisa mencobanya melalui laman www.prakerja.go.id.

“Jika Anda pintar, Anda akan membuat diri Anda lebih kuat untuk mendapatkan pekerjaan yang lebih baik ketika Anda kembali ke dunia kerja,” kata Corcoran.

3. Manfaatkan peluang bisnis baru

Pandemi virus corona covid-19 telah membuktikan kekuatan internet sebagai salah satu peluang yang banyak meraup keuntungan.

Jika Anda mempertimbangkan perubahan karir , cari pekerjaan di sektor-sektor di mana ada lonjakan permintaan, seperti perawatan kesehatan.

“Akan ada begitu banyak kebutuhan untuk perawatan kesehatan. Setiap layanan dukungan di dunia, apakah Anda di garda depan atau di garda belakang, perawatan kesehatan akan tumbuh pesat. Layanan asuransi, akan ada begitu banyak klaim asuransi,” prediksi Corcoran.

Sebagai pengusaha veteran, Corcoran telah mengamati bahwa masa kesulitan ekonomi cenderung menciptakan peluang baru untuk menghasilkan uang.

“Ironisnya adalah, begitu banyak bisnis baru dimulai di masa-masa sulit justru menjadi bisnis yang sangat besar setelah masa-masa sulit berakhir,” jelas dia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Tips keuangan adalah beberapa petunjuk praktis untuk mengatur atau mengelola keuangan.

    Tips Keuangan

  • Uang adalah alat pembayaran bagi pembelian barang-barang dan jasa-jasa serta kekayaan berharga lainnya.

    Uang

Video Terkini