Sukses

Menhub Beri Penghargaan ke Awak Batik Air yang Evakuasi WNI dari Wuhan

founder Lion Group Rusdi Kirana memberi hadiah berupa uang dengan nominal yang cukup fantastis, antara Rp 15 juta hingga Rp 50 juta kepada awak Batik Air.

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi memberikan apresiasi kepada awak pesawat Batik Air dan kementerian dan lembaga yang berpartisipasi dalam proses evakuasi 254 Warga Negara Indonesia (WNI) dari Wuhan, Hubei, imbas merebaknya virus Corona.

Penghargaan bernama Adikarya Dirgantara Adhirajasa tersebut diberikan langsung oleh Menhub kepada 18 awak pesawat, perwakilan Kementerian Luar Negeri, perwakilan Kementerian Kesehatan, BNPB, TNI Angkatan Udara dan lembaga lainnya.

"Tentunya ini adalah pengorbanan yang bisa dicontoh. Ini juga menjadi pengalaman berharga, sehingga penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi telah menyelesaikan misi kemanusiaan yang luar biasa," papar Budi Karyadi Kementerian Perhubungan, Senin (17/02/2020).

Lebih lanjut, Menhub juga memberikan ucapan terimakasih karena seluruh kementerian dan lembaga telah bekerja sama dan berkoordinasi dengan baik sehingga proses evakuasi WNI berjalan dengan lancar.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Dapat Rp 50 Juta

Di sela pemberian penghargaan kepada awak pesawat, founder Lion Group Rusdi Kirana memberi hadiah berupa uang dengan nominal yang cukup fantastis, antara Rp 15 juta hingga Rp 50 juta.

"Ini spontan saja, kami berikan untuk para awak pesawat," ujar Rusdi.

Adapun, evakuasi WNI dari Wuhan dilakukan pada 31 Januari 2020 menggunakan pesawat Batik Air Airbus A330. Penjemputan dilakukan pukul 12.00 WIB. Setelah itu, para WNI dikarantina di Natuna dan baru dipulangkan 15 Februari 2020 kemarin.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.