Sukses

KRL Beroperasi Hingga Pukul 03.00 Dini Hari, Cek 28 Jadwal Tambahan di Tahun Baru

Di malam tahun baru juga akan ada tambahan perjalanan sebanyak 28 perjalanan KRL.

Liputan6.com, Jakarta PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) akan menambah jadwal operasi dan keberangkatan KRL jelang tahun baru 2020. Pada malam tahun baru, Selasa (31/12/2019) hingga awal tahun pada Rabu (01/01/2020), akan ada tambahan perjalanan sebanyak 28 perjalanan.

Mengutip keterangan resmi yang diterima, Selasa (31/12/2019) VP Corporate Communication KCI Anne Purba menyatakan, jarak keberangkatan antar KRL tambahan ialah 60 menit.

"Jam keberangkatan antar KRL tambahan pada malam pergantian tahun kali ini adalah kurang lebih 60 menit di beberapa lintas KRL Commuter Line," ujar Anne.

Rinciannya, 9 perjalanan KRL tambahan akan melayani relasi Bogor/Depok - Kampung Bandan/Jakarta Kota pp, 7 perjalanan KRL tambahan akan melayani relasi Cikarang/Bekasi Jakarta Kota pp, serta 4 perjalanan KRL tambahan akan melayani relasi Rangkasbitung/Maja/Parungpanjang-Tanah Abang pp.

"Lalu 2 perjalanan KRL tambahan akanmelayani relasi Tangerang - Duri pp, dan 6 perjalanan KRL tambahan akan melayani relasi Tanjungpriok - Jakartakota pp," imbuhnya.

Perjalanan tersebut akan diberlakukan mulai pukul 22.27 WIB hingga 03.00 WIB. Anne menghimbau agar masyarakat menyesuaikan waktu kepergian dengan waktu yang ditentukan.

Tak hanya itu, KCI juga akan menambah petugas pelayanan, kebersihan,pengamanan hingga dua kali lipat serta menambah hingga 26 loket portable yang tersebar di Stasiun Bogor, Stasiun Jakarta Kota, Stasiun Juanda, Stasiun Pasar Minggu, Stasiun Manggarai, Stasiun Lenteng Agung, Stasiun Sudimara, Stasiun Citayam, dan Stasiun Rangkasbitung.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Berikut rincian waktu keberangkatan KRL tambahan:

 

Relasi Bogor/Depok-Jakarta Kota (PP):

22.27 Bogor - Jakarta Kota

00.45 Jakarta Kota - Bogor

23.27 Bogor - Jakarta Kota

01.35 Jakarta Kota - Bogor

23.50 Bogor - Kampung Bandan

01.50 Kampung Bandan-Bogor

00.26 Bogor-Jakarta Kota

02.35 Jakarta Kota-Bogor

02.35 Bogor-Depok

 

Relasi Cikarang/Bekasi-Jakarta Kota (PP):

00.55 Bekasi-Jakarta Kota

01.05 Jakarta Kota-Cikarang

01.32 Bekasi-Jakarta Kota

02.00 Jakarta Kota-Bekasi

02.02 Cikarang-Jakarta Kota

03.00 Jakarta Kota-Cikarang

02.50 Cikarang-Bekasi

 

Relasi Rangkasbitung/Maja/Parungpanjang-Tanah Abang (PP):

23.30 Rangkasbitung-Tanah Abang

02.25 Tanah Abang-Maja

01.10 Parungpanjang-Tanah Abang

02.50 Tanah Abang-Rangkasbitung

 

Relasi Tangerang-Duri (PP):

01.00 Tangerang-Duri

02.00 Duri-Tangerang

 

Relasi Tanjungpriok - Jakarta Kota (PP):

22:00 Jakartakota - Tanjung Priok

22:40 Tanjungpriok - Jakarta Kota

23:20 Jakartakota - Tanjung Priok

00:40 Tanjungpriok - Jakarta Kota

01:20 Jakartakota - Tanjung Priok

02:00 Tanjungpriok - Jakarta Kota

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.