Sukses

Ahok Bakal Jadi Direksi BUMN, Ini Kata Menteri Jokowi

Menteri BUMN Erick Thohir bakal melibatkan Ahok ke dalam Direksi BUMN

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok baru saja dipanggil oleh Menteri BUMN Erick Thohir. Usai pertemuan, Ahok mengaku ditawari untuk masuk di BUMN.

Langkah Menteri Erick ternyata mendapat sambutan positif dari menteri perekonomian Presiden Joko Widodo. Ahok dinilai masuk kalangan profesional yang eligible untuk mengurus BUMN.

Salah satu pujian berasal dari Menteri Koordinasi Kemaritiman dan Investasi Luhut Pandjaitan yang berkata Ahok memiliki kapabilitas yang bagus.

"Kita tunggu saja. Ya kan dia bagus," ujar Luhut pada Rakornas 2019 di Sentul, Jawa Barat, Rabu (13/11/2019).

Sentimen positif juga diungkapan oleh Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, meski ia tak eksplisit menyebut nama Ahok. Ia menilai kalangan profesional memang boleh terlibat mengurus BUMN.

"Ini kita bicara profesional jadi kita tidak sebut nama. Sekarang ada beberapa profesional yang duduk di BUMN, seperti Telkom. Jadi itu bukan sesuatu yang baru," ucap Airlangga.

Ahok sendiri belum mau membocorkan BUMN mana yang akan dia kelola. Ia juga mengaku belum tahu jabatan yang akan ia dapatkan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Erick Thohir Tawari Ahok Posisi Direksi BUMN

Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau akrab disapa Ahok menyambangi kantor Kementerian badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Medan Merdeka Selatan, Rabu (13/11/2019) pagi.

Ahok datang mengenakan kemeja batik cokelat pada pukul 09.38 WIB dan langsung naik lift untuk bertemu dengan Menteri BUMN Erick Thohir.

Pantauan Liputan6.com, Ahok keluar dari gedung pukul 10.50 WIB. Pertemuan yang berlangsung selama kurang lebih 1,5 jam tersebut membahas tawaran Menteri Erick kepada Ahok untuk menjabat di salah satu BUMN.

(Tadi) bicara soal BUMN dan saya mau dilibatkan di salah satu BUMN, itu aja," ujarnya singkat saat ditemui awak media di Kantor BUMN.

Untuk jabatan atau posisinya, Ahok belum tahu akan ditempatkan dimana, begitu pula penempatan BUMNnya.

"Jabatan apa dan BUMN-nya dimana, saya tidak tahu. Langsung tanya pak Menteri ya," imbuh Ahok.

3 dari 3 halaman

Ahok Siap Jadi Direksi BUMN

Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Thajaja Purnama (Ahok) melakukan pertemuan dengan Menteri BUMN Erick Thohir di Kantor Kementerian BUMN, Rabu (13/11/2019).

Datang berkemeja batik cokelat gelap, Ahok mengaku ditawari untuk menduduki posisi di salah satu BUMN. Dirinya mengaku siap akan hal itu.

"Kalau buat negara, ya, saya mau. Apa saja untuk negara, saya mau," ujarnya singkat saat ditemui di Kantor Kementerian BUMN, Rabu (13/11/2019).

Meski demikian, Ahok sendiri belum tahu akan ditunjuk menjabat apa dan BUMN mana.

Perihal penetapan dirinya masuk BUMN, Ahok menyatakan kemungkinan hal itu dilakukan Desember mendatang.

"Untuk itu (waktu), saya nggak tahu, mungkin Desember. Nanti tanya pak Menteri, ya," ujarnya.

Sementara, pertemuan bersama Menteri BUMN dilakukan selama sekitar 1,5 jam, dari pukul 09.38 WIB hingga pukul 10.50 WIB.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.