Sukses

Top 3: Pemerintah Berhak Ambil Alih Lahan Sukanto Tanoto di Ibu Kota Baru

Simak rangkuman 3 berita paling dicari.

Liputan6.com, Jakarta Pemerintah berencana memindahkan ibu kota ke luar Jawa. Lokasi tepatnya di Kalimantan.

Seiring rencana ini berkembang beberapa hal terkait lokasi pemindahan ibu kota. Salah satunya soal pemilik lahan yang akan menjadi lokasi ibu kota baru.

Artikel tentang pemilik lahan ibu kota baru pun menuai perhatian pembaca Liputan6.com di kanal bisnis.

Simak rangkuman 3 berita paling dicari, Senin (23/9/2019).

1. Pemerintah Berhak Ambil Alih Lahan Sukanto Tanoto di Ibu Kota Baru

Rencana pemindahan ibu kota Indonesia belakangan ini diterpa isu baru. Lahan yang akan menjadi lokasi ibu kota baru menempati lahan PT ITCI Hutani Manunggal (IHM). Perusahaan tersebut pemasok stategis PT Riau Andalan Pulp and Paper (PT RAPP), anak usaha APRIL Group yang juga masih bagian usaha dari Royal Golden Eagle (RGE) milik Sukanto Tanoto.

Menurut Dr. Rio Christiawan, Dosen Hukum Bisnis Universitas Prasetiya Mulya, pemerintah berhak mengambil alih lahan berstatus konsesi HTI sewaktu-waktu.

"Konsesi itu kan ada Hak Guna Usaha (HGU), ada HTI. Sesuai hukum, ya, lahan HTI bisa diambil alih oleh pemerintah kapan saja untuk kepentingan umum, dan tidak ada kompensasi," ujarnya saat dihubungi Liputan6.com, seperti ditulis Minggu (21/09/2019).

Berita selengkapnya

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

2. MUI Tak Mau Kewajiban Sertifikasi Halal Beratkan UMKM

Kementerian Agama (Kemenag) melalui Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) per 17 Oktober 2019 nanti akan mewajibkan seluruh produk, termasuk hasil produksi Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) untuk bersertifikat halal.

Namun begitu, Majelis Ulama Indonesia (MUI) khawatir penerapan kebijakan tersebut pada akhirnya akan mengganggu laju pertumbuhan UMKM, sehingga pasar domestik kemudian dibanjiri oleh produk buatan UMKM luar.

"Itu yang harus kita antisipasi. Jadi kebijakan penerapan itu harus ditilik juga, bukan hanya sekedar kesiapan, tapi impact dari penerapan itu apakah bisa meningkatkan laju pertumbuhan UMKM atau tidak," ungkap Ketua MUI bidang Pemberdayaan Ekonomi Umat Lukmanul Hakim di Jakarta, Sabtu (21/9/2019).

Berita selengkapnya

3.10 Pemain Bola Terkaya di Dunia, Siapa Saja?

Berkarier sebagai pemain sepak bola sepertinya adalah idaman sebagian kaum adam di dunia. Bagaimana tidak, selain bisa menyalurkan hobi dan bakat, pemain sepak bola rata-rata populer dan sering mendapat tawaran bisnis lain di luar lapangan.

Seperti 10 orang pemain sepak bola dunia ini, yang sukses menarik hati banyak pengagumnya dan meraup pundi-pundi dolar dengan mudah lewat kontrak iklan dan bisnis lainnya.

Mengutip laman The Richest, Rabu (18/09/2019), berikut 10 pemain bola terkaya di dunia:

Berita selengkapnya

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.