Sukses

Intip 5 Trik agar Anda Tetap Produktif

Jika ingin punya produktivitas yang baik, sebaiknya Anda mengatur energi, bukan waktu.

Liputan6.com, Jakarta - Jika ingin punya produktivitas yang baik, sebaiknya Anda mengatur energi, bukan waktu. Jika diatur dengan baik, Anda akan punya performa gemilang etika beraktivitas.

Mengutip laman the Muse, seperti ditulis Minggu (15/7/2018), dengan mengelola energi, Anda bisa hadirkan kinerja terbaik untuk aktivitas kerja apa pun. Anda juga bisa mencapai hasil yang lebih unggul.

Ada lima cara yang bisa Anda lakukan sehingga bisa mengatur waktu dengan baik. Pertama, ingat "trek lari" Anda.

Ketika ingin memberikan kinerja tinggi pada proyek kerja yang penting dan panjang, Anda akan sering mendengar orang berkata "Ini marathon, bukan sprint”. Dengan kata lain, Anda harus kurangi kecepatan sehingga tidak terlalu banyak buang energi selama bekerja keras.

Kedua, menjadi penyemangat. Penulis buku The Hidden Power of Social Network: Understanding How Work Really Get Done in Organizations, Rob Cross dan Andrew Parker menuturkan, orang yang selalu menyemangati orang lain ini adalah orang yang memiliki performa yang lebih tinggi daripada yang lainnya.

Menjadi penyemangat tidak sama dengan penghibur atau karismatik. Penyemangat bisa membawa diri sepenuhnya ke dalam interaksi.

 

Reporter: Arie Dwi Budiawati

Sumber: Dream

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Ketahui Apa yang Boroskan Energi

Ketiga, ketahuilah apa yang memboroskan energi. Sebaiknya Anda mengidentifikasi apa yang bisa membuat boros energi, seperti percakapan yang tidak penting. Lebih baik hindari aktivitas-aktivitas seperti ini.

Keempat, ambil jeda waktu untuk beristirahat. Jika ingin performa maksimal, ambilah jeda waktu untuk beristirahat. Misalnya 15 menit setiap 90 menit untuk jalan-jalan di kantor atau bersosialiasi dengan teman di kantor. Atau, kamu juga bisa membuat kopi. Jeda waktu yang singkat ini bisa membantumu mendapatkan banyak energi dan lebih produktif.

Kemudian terakhir adalah jadilah diri sendiri. Pakar karier, Amy Feirn, mengatakan menjadi orang lain itu bukan pekerjaan yang sulit, melainkan cara untuk memboroskan energi. Jika Anda menjadi diri sendiri, setidaknya bekerja dengan gaya sendiri, Anda tidak akan membuang-buang energi. Anda akan merasa ringan dan bisa menunjukkan kinerja yang lebih baik.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini