Sukses

Jababeka Gandeng Investor Jepang Bangun Apartemen Sewa

Hingga saat ini, Kawana Golf Residence tahap I sudah terserap sekitar 90 persen.

Liputan6.com, Jakarta PT Kawasan Industri Jababeka Tbk (KIJA) melalui anak usahanya, PT Grahabuana Cikarang selaku pengelola Jababeka Residence, mendirikan joint venture dengan perusahaan properti Jepang, Creed Group. Kedua perusahaan bersinergi mengembangkan proyek service apartment bernuansa Jepang, Kawana Golf Residence.

Proyek apartemen sewa tersebut dirancang sebagai properti investasi yang menyasar kalangan ekspatriat di wilayah Cikarang dan sekitarnya. Seperti diketahui, kawasan Cikarang banyak dihuni ekspatriat dari berbagai negara, di mana mayoritas merupakan pekerja asal Jepang.

“Kawana Golf Residence adalah apartemen sewa dengan lapangan golf sebagai fitur fasilitas utamanya, dan ini sangat unik. Dari sisi desain, kami akan menambahkan banyak unsur Jepang seperti konsep arsitektur, desain interior, kualitas bangunan, kualitas pelayanan, sampai food&beverage sesuai standar Jepang,” ujar Toshihiko Muneyoshi, Managing Director dan Founder Creed Group (Jepang) kepada wartawan yang ditulis Liputan6.com, Selasa (5/12/2017).

Apartemen ini juga akan menyiapkan berbagai fasilitas yang diminati ekspatriat Jepang seperti pemandian air hangat (ofuro), restoran otentik Jepang, room service (termasuk sarapan khas Jepang, laundry dan cleaning service), lounge, dan area parkir.

Kawana Golf Residence terdiri atas satu tower yang merangkum sebanyak 234 unit. Ada tiga tipe unit yang dipasarkan, yaitu Studio (26,55 m2 semi gross), 1 Bedroom (35,57 m2 semi gross), dan 2 Bedroom (62 m2 semi gross), dengan harga mulai Rp 1 miliar-an.

“Pihak Jababeka dan Creed Group akan berkolaborasi dalam pengelolaan dan mencari penyewa unit apartemen sebagai bagian dari service yang diberikan developer kepada investor Kawana Golf Residence,” ujar Presiden Direktur PT Grahabuana Cikarang, Sutedja S Darmono.

Potensi Kawana Golf Residence didukung keberadaan 10 ribu ekspatriat di Kota Jababeka. Kota Jababeka merupakan kota mandiri di Cikarang, Bekasi, yang memiliki populasi lebih dari 1 juta jiwa, 700.000 pekerja dan menjadi tempat berbisnis bagi lebih dari 2.000 perusahaan multinasional dari 30 negara.

Kota Jababeka termasuk dalam kawasan Zona Internasional 7 Kawasan Industri (ZONI) di Kabupaten Bekasi, bersama kawasan lainnya seperti Lippo Cikarang, EJIP, MM2100, Hyundai, Bekasi Fajar, dan Delta Mas, yang merupakan pangsa pasar yang besar untuk jadi target market penyewa Kawana Golf Residence.

Di antara kawasan lainnya, hanya Kota Jababeka yang memiliki lapangan Jababeka Golf & Country Club seluas 86 hektare dan telah beroperasi sejak 1996.

Hingga saat ini, Kawana Golf Residence tahap I sudah terserap sekitar 90 persen. General Manager Corporate Marketing PT Grahabuana Cikarang, Handoyo Lim optimistis tahap I akan habis terjual semua pada 9 Desember 2017, di mana pada 8 Desember 2017 akan dilakukan gala dinner dengan mengundang para investor untuk melihat prospek investasi dan bisnis di Kota Jababeka.

Pembangunan Kawana Golf Residence rencananya akan mulai dilakukan pada pertengahan 2018 dan akan mulai diserahterimakan pada akhir 2020.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini