Sukses

Kemenhub Evaluasi Pengoperasian Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta

Pengoperasian terminal 3 Soekarno Hatta juga telah dilaporkan kepada Menteri BUMN Rini Soemarno.

Liputan6.com, Jakarta - Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Suprasetyo menyatakan akan melakukan evaluasi dan audit terhadap pelayanan dan operasional Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta (Soetta).

Adapun pengoperasian terminal tersebut telah dilaporkan kepada Menteri BUMN Rini Soemarno. Namun ada beberapa hal yang perlu dievaluasi, terutama terkait dengan tata letak ruang terminal.

"Saya sudah laporkan ke Menteri BUMN bahwa bahwa Terminal 3 sudah operasi, tinggal penataan-penataan yang ada di dalam yang kira-kira tidak pas. Seperti peletakan konsesioner. Ada yang jualan tapi tidak menggunakan kursi dan akan menggunakan kursi ruang tunggu maka itu akan mengganggu," ujar dia di Kementerian BUMN, Jakarta, Rabu (10/8/2016).

Selain masalah tata ruang, ada sejumlah masalah yang terjadi pada hari pertama pengoperasian terminal tersebut. Pertama, soal keterlambatan penerbangan (delay) dan listrik padam selama 1 jam.

"Yang dilaporkan dari penumpang paling lama 2 jam‎. Kemarin ada korsleting. Memang tidak prioritas sehingga tidak dipasang UPS. Tapi kenapa korsleting mungkin ada yang rusak," kata dia.

Meski demikian secara garis besar, lanjut Suprasetyo‎, operasional terminal 3 pada hari pertama berjalan dengan lancar. Namun masalah-masalah yang terjadi tetap harus dievaluasi dan dihilangkan agar tidak mengganggu pelayanan kepada penumpang.
‎
"Operasi pertama sudah sukses, hambatan tidak ada. Evaluasi kan masalah pelayanan. Kalau masalah safety-nya di air set sudah.‎ (Himbauan) Supaya di teliti, audit internal kira-kira apa yang perlu diperbaiki," tandas dia.(Dny/Nrm)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini