Sukses

Hujan Guyur Jakarta, KRL Jabodetabek Setengah Lumpuh

Hujan deras yang mengguyur Jakarta telah melumpuhkan transportasi di Ibukota seperti KRL Jabodetabek.

Liputan6.com, Jakarta - DKI Jakarta hingga siang hari ini masih terus diguyur hujan sejak kemarin malam. Akibatnya beberapa lokasi tergenang banjir.

Akibat banjir tersebut melumpuhkan beberapa aktivitas transportasi di Jakarta seperti salah satunya perjalanan KRL Jabodetabek.

"PT KCJ Mengucapkan permohonan maaf yang sebesar-besarnya akibat gangguan perjalanan KRL karena sejumlah jalur rel terimbas banjir," kata Corporate Secretary PT KAI Commuter Jabodetabek, Eva Chairunnisa di Jakarta, Senin (10/2/2015).

Saat ini perjalanan KRL dari Bogor/Depok Menuju Jakarta Kota serta Jatinegara hanya dapat dilakukan sampai dengan Stasiun Manggarai akibat genangan air yang sudah berada di atas permukaan rel pada Stasiun Jakarta Kota dan Stasiun Tanah Abang.

Hal tersebut juga berlaku untuk KRL relasi Bekasi-Jakarta kota, perjalanan KRL pada lintas tersebut hanya sampai Stasiun Manggarai.

Genangan air yang sudah menutupi permukaan rel pada Stasiun Tanah Abang juga menyebabkan perjalanan KRL dari lintas Maja/Parung Panjang/Serpong hanya dapat dilakukan sampai  Stasiun Palmerah dan sebaliknya.

"PT KCJ menyarankan para pengguna jasa yang ingin menuju wilayah-wilayah yang belum dapat dilalui KRL tersebut untuk menggunakan moda transportasi lain," paparnya. (Yas/Ndw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.