Sukses

KAI Mulai Jual Tiket Lebaran

KAI menyiapkan angkutan lebaran di wilayah Jawa sebanyak 293 rangkaian KA reguler dan 32 KA tambahan.

Liputan6.com, Jakarta PT Kereta Api Indonesia (KAI) mulai menjual tiket khusus mudik untuk wilayah Jawa pada Kamis (15/5/2014) pukul 00.00 WIB.

Manajer PT KAI Daop III Cirebon Suprapto menjelaskan KAI telah menyiapkan tiket khusus mudik untuk 21.792 penumpang. "Itu disediakan untuk H-7 hingga H+7 atau pada tanggal 21 Juli  hingga 5 Agustus 2014," jelasnya seperti ditulis pada Rabu (14/5/2014).

Menurut Suprapto, total Kereta Api (KA) yang disiapkan oleh KAI untuk angkutan lebaran di wilayah Jawa sebanyak 293 rangkaian KA reguler dan 32 KA tambahan. Jumlah tersebut terdiri dari 18 KA tambahan komersial serta 14 KA ekonomi subsidi (PSO).

18 KA tambahan komersial tersebut adalah:

  • Argo Lawu Lebaran (Jakarta-Solo/pp)
  • Gajayana Lebaran (Jakarta-Malang/pp)
  • Gumarang Lebaran (Jakarta-Surabaya/pp)
  • Purwojaya Lebaran (Pasar Senen Jakarta-Kutoarjo/pp)
  • Lodaya Lebaran Pagi (Bandung-Solo/pp)
  • Lodaya Lebaran Malam (Bandung-Solo/pp)
  • Sancaka Lebaran (Yogyakarta-Surabaya Gubeng/pp)
  • Jaka Tingkir Lebaran (Pws-Pasar Senen Jakarta/pp)
  • Kutojaya Utara Lebaran Pagi (Pasar Senen-Kutoarjo/pp)


14 KA ekonomi PSO (subsidi) tersebut adalah:

  • KA Tawang Jaya Lebaran (Semarang Poncol - Pasarsenen/pp)
  • KA Pasundan Lebaran (Surabaya Gubeng - Kiaracondong/pp)
  • KA Kutojaya Utara Lebaran (Pasar Senen - Kutoarjo/pp)
  • KA Kutojaya Selatan Lebaran (Kiaracondong - Kutojaya/pp)
  • KA Kertajaya Lebaran (Pasarsenen - Surabaya Pasar Turi/pp)
  • KA Matarmaja Lebaran (Pasarsenen - Malang/pp)
  • KA Mantap Lebaran (Pasar Senen - Madiun/pp)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini