Sukses

Brabus 800 iBusines, Mobil SUV Buat Penggila Apple

Seluruh perangkat Apple disematkan pada mobil Mercedes Benz G65 AMG hasil modifikasi ini.

Liputan6.com, Jakarta Anda penggila perangkat dari Apple, bisa mempertimbangkan Brabus 800 IBusisess sebagai  tumpangan sehari-hari. Bagaimana tidak, modifikasi dari mobil Mercedes Benz G65 AMG ini dipenuhi dengan sejumlah perangkat dari perusahaan milik mendiang Steve Jobs.

Dilansir dari worldcarfans, Kamis (6/3/2014), upaya modifikasi Brabus pada kendaraan SUV kali ini banyak memberikan sentuhan pada bagian mesin dan hiburan dalam mobil. Brabus 800 iBusiness sendiri dipamerkan pada ajang pameran otomotif Geneva Motor Show 2014.

Rumah Modifikasi Jerman, Brabus, yang identik dengan modifikasi Mercedes Benz kali ini menyematkan sejumlah fitur iPod Touch, sebuah Mini iPad , Mac Mini dan Apple TV untuk menghibur pemiliknya.

Namun bukan berarti Brabus 800 iBusiness tak bertenaga. Perusahaan menyematkan mesin bertenaga 800 HP sehingga membuat mobil terasa tetap menyenangkan ketika diajak berpetualang atau berbisnis.

Mesin G65 AMG V12 6.0 liter telah dilengkapi dengan ECU dan turbocharger racikan Brabus. Tak cukup disitu, Brabus juga menambah empat intercooler air-to-air untuk meningkatkan tenaga. Sistem pembuangan pun turut ditingkatkan dengan menggunakan knalpot berbahan baja antikarat. 

Peningkatan itu membuat iBusiness yang berbadan bongsor sanggup berakselerasi 0-100 km/jam dalam 4,2 detik dan mampu mencapai kecepatan tertinggi hingga 250 km/jam di jalan raya.

Di bagian interior, kendaraan ini dipenuhi sejumlah hiburan yang memang jadi ciri khas konsep modifikasi Brabus. Kabin Brabus menggunakan kursi berlapis kulit, sistem suara Alcantara, diterangi lampu LED dan pedal berbahan alumunium campuran.

Tak cukup disitu, Brabus menambahkan kursi belakang individu dan konsol terpusat yang menjadi tempat dari lemari pendingin dan semacam meja lipat di belakang.

Selain itu terdapat monitor LCD 15,6 inci, sistem audio premium dan konektivitas internet yang menunjang dalam kegiatan bisnis. Tertarik?

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini