Sukses

Gelandang Timnas Indonesia U-23 Dambakan Emas Asian Games 2018

Target Timnas Indonesia U-23 di Asian Games 2018 adalah lolos ke semifinal.

Liputan6.com, Jakarta PSSI menargetkan Timnas Indonesia U-23 lolos ke semifinal pada Asian Games 2018. Namun Septian David berharap lebih dan bertekad memberikan yang terbaik. 

Septian David merupakan langganan lini tengah Timnas Indonesia U-23 dalam dua tahun belakangan, termasuk pada SEA Games 2017 lalu. Total, tujuh gol telah diciptakannya untuk skuat berjuluk Garuda Muda ini.

Dengan kerja keras, Septian David yakin Timnas Indonesia U-23 dapat melampaui target di Asian Games 2018. Bahkan, pencapaian medali emas bukan suatu kemustahilan untuknya.

"Target pasti yang terbaik, tapi saya harus kerja keras di lapangan supaya Timnas Indonesia U-23 bisa juara nantinya," ujar Septian David ketika dihubungi wartawan.

"Saya cuma selalu berpikir untuk selalu lebih baik dari SEA Games kemarin. Sekarang semua lawan lebih berat dan semoga permainan saya bisa lebih meningkat dari tahun kemarin waktu SEA Games," katanya menambahkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tidak Pikirkan Catatan Individual

Pada SEA Games 2017 lalu, Septian David hanya mampu membawa Timnas Indonesia U-23 merebut medali perunggu. Dalam perhelatan multi cabang itu, ia mampu mengemas tiga gol.

Untuk Asian Games 2018, Septian David tidak memikirkan rekor pribadinya. Ia hanya fokus membantu Timnas Indonesia U-23 melangkah sejauh mungkin.

"Ya semoga saja saya bisa lebih baik dari pada SEA Games tahun lalu. Saya akan berusah menampilkan permainan terbaik dan masalah gol itu nanti akan menyusul jika tampil apik," imbuhnya.

3 dari 3 halaman

Jadwal Timnas Indonesia U-23 di Asian Games 2018

12 Agustus: Indonesia Vs Taiwan

15 Agustus: Indonesia Vs Palestina

17 Agustus: Indonesia Vs Laos

20 Agustus: Indonesia Vs Hong Kong

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.