Menjajal Kemampuan Mazda CX-30 Menuju Kota Kembang

Setelah meluncurkan Mazda CX-30 beberapa waktu lalu, PT Eurokars Motor Indonesia mengajak beberapa awak media otomotif nasional untuk mencoba model anyarnya tersebut.

oleh Arief Aszhari diperbarui 24 Feb 2020, 18:00 WIB
Mencoba ketangguhan Mazda CX-30 menuju kota Kembang (Arief/Liputan6.com)

Liputan6.com, Bandung - Setelah meluncurkan Mazda CX-30 beberapa waktu lalu, PT Eurokars Motor Indonesia mengajak beberapa awak media otomotif nasional untuk mencoba model anyarnya tersebut. Rute pengetesan kali ini dari Jakarta menuju Bandung, Jawa Barat, dengan menggunakan tipe GT yang dibanderol mulai Rp518,8 juta.

Menandakan dimulainya perjalanan test drive kali ini, Erik Pascanugraha, GM Sales dan Marketing PT EMI mengatakan, Mazda CX-30 dirancang untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup dan keseharian pengendara Mazda.

"Dalam perjalanan ini media dapat merasakan kemudahan berkendara dan kenyamanan kabin yang ditingkatkan," jelas Erik saat melepas rombongan media test drive Mazda CX-30 di dealer Mazda Simprug, Jakarta Selatan, Senin (24/2/2020).

Mazda CX-30 dirancang agar mudah dikendarai. Ketinggian mobil yang ditingkatkan memberikan visibilitas yang sangat baik. Dimensi bodi mobil yang kompak menjadikan mobil ini lebih mudah untuk bermanuver dalam menghadapi berbagai kondisi jalan dan lalu lintas.

Sepanjang perjalanan awak media termasuk Liputan6.com diajak untuk merasakan kenyamanan kabin, dengan pengaturan posisi mengemudi diatur lebih tinggi untuk memberikan ruang pandang yang jelas dan mempermudah pengemudi untuk fokus pada jalan.

 

2 dari 2 halaman

Fitur Keselamatan

Mencoba ketangguhan Mazda CX-30 menuju kota Kembang (Arief/Liputan6.com)

Fitur keselamatan yang dimiliki Mazda CX-30 mengusung filosofi keselamatan milik Mazda (Mazda Proactive Safety) yang memaksimalkan kondisi sehingga dalam perjalanan ini media dapat mengendarai mobil secara aman dengan rasa percaya diri yang tinggi.

Keseluruhan fitur keselamatan pada Mazda CX-30 dikendalikan oleh i-ACTIVSENSE yang merupakan pengendali semua fitur keselamatan di mobil-mobil Mazda.

Selain itu, sebagai inti dari pengetesan ini juga merasakan performa mobil yang dipersenjatai mesin berteknologi Skyactiv-G berkubikasi 2,0 liter 4 silinder. Dengan jantung mekanis tersebut, mobil ini mampu mengembuskan daya hingga 152 Tk dengan torsi 200 Nm.

Dalam pengetesan pertama ini, Liputan6.com langsung mencoba menjadi pengemudi, dan mesin tersebut seperti sudah cukup untuk melewati jalur perkotaan dan melibas jalan bebas hambatan menuju Bandung, Jawa Barat.

Saksikan ulasan lebih lengkap soal pengetesan Mazda CX-30 ini di Liputan6.com.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya