Sukses

Ini Alasan Pendiri Apple Steve Wozniak Enggan Beli iPhone X

Pendiri Apple, Steve Wozniak mengungkapkan alasan mengapa ia enggan membeli iPhone seri terbaru tersebut.

Liputan6.com, California - Pendiri Apple yang juga merupakan rekanan Steve Jobs, Steve Wozniak, dikenal memiliki kebiasaan menjelang penjualan iPhone baru. Biasanya, pria tersebut selalu sigap mengantre di Apple Store demi menjadi salah satu pembeli pertama.

Namun, tampaknya kebiasaan tersebut tidak akan ia lakukan menjelang penjualan iPhone X pada 3 November 2017. Woz--begitu akrab disapa, mengaku tak akan menyambangi Apple Store saat iPhone X pertama kali dijual.

Usut punya usut, Woz ternyata memang mengaku enggan membeli iPhone X. Ketika ditanyakan mengapa tidak tertarik, ia mengatakan ketiga iPhone terbaru--iPhone X, iPhone 8, dan iPhone 8 Plus--memiliki kemiripan.

"Sebetulnya, saya punya beberapa alasan. Tapi yang pasti saya tidak akan membeli iPhone X dulu," ujar Woz sebagaimana dilansir CNET, Rabu (25/10/2017).

Meski Woz mengaku belum membeli iPhone X, istrinya justru berbeda. Diungkap Woz, sang istri akan membeli iPhone X pada hari penjualan perdananya.

Woz sendiri dikenal sebagai sosok yang kritis dan 'galak' dengan Apple di masa kepemimpinan Tim Cook.

Pada April 2016, Woz bahkan mengkritisi gagasan Cook menciptakan Apple Watch--smartwatch besutan Apple--bukanlah ide yang baik. Secara mengejutkan, ia berpendapat itu merupakan salah satu bentuk kegagalan Tim Cook.

Seperti dilansir Trusted Reviews, Woz mengungkapkan unek-unek-nya soal Apple Watch pada AMA Session yang diadakan di situs Reddit. Salah seorang pengguna menanyakan, "Menurut Anda, ide Tim Cook mana yang dinilai gagal hingga saat ini?".

"Menurut saya, kegagalannya (Cook) yang sampai saat ini sudah terlanjur terjadi adalah Apple Watch. Meski saya menggunakannya dan begitu suka, Apple Watch kini dipandang bukan sebagai perangkat teknologi, melainkan semata-mata hanya menjadi perhiasan mewah yang harganya dijual selangit," kata Woz.

(Jek/Cas)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.