Sukses

Top 5: Fenomena Asteroid `Hantam` Bumi Bikin Heboh

Dua pekan terakhir publik dihebohkan dengan isu ribuan asteroid yang akan menghantam bumi.

Liputan6.com, Jakarta - Peneliti dari Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional Indonesia (Lapan), Abdul Rahman, menjelaskan bahwa banyak ilmuwan yang menyakini bahwa tabrakan antara Bumi dan asteroid besar hanya tinggal persoalan waktu.

Berita tersebut membuat heboh para pembaca setia di kanal Tekno Liputan6.com, kemarin, Minggu (5/7/2015). Berita lain yang tak kalah menyedot perhatian datang dari isu smartphone BlackBerry berbasis Android.

Lebih lengkapnya simak 5 berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com berikut ini. 

1. Peristiwa Asteroid `Hantam` Bumi Hanya Soal Waktu 

Dua pekan terakhir publik dihebohkan dengan isu ribuan asteroid yang akan menghantam bumi. Pertanyaannya, kapan asteroid tersebut akan jatuh ke planet ini?

Peneliti dari Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional Indonesia (Lapan), Abdul Rahman, menjelaskan bahwa banyak ilmuwan yang menyakini bahwa tabrakan antara Bumi dan asteroid besar hanya tinggal persoalan waktu. Terkait kapan, ia memang tidak bisa mengungkap.

2. BlackBerry Android Meluncur November Tahun Ini?

Rumor terkait kabar BlackBerry akan menghadirkan seri smartphone dengan sistem operasi Android semakin kencang berhembus. Kali ini, kabar terbaru mengenai smartphone BlackBerry rasa Android tersebut diungkap akan meluncur ke pasaran pada November tahun ini.

Bahkan, laman GSM Arena melansir bahwa produsen smartphone asal Kanada tersebut akan meluncurkan handset anyarnya di wilayah Amerika. BlackBerrry kabarnya akan menggandeng operator AT&T.

3. Gmail Sekarang Punya Lebih Banyak Emoji dan Tema 

Google terus menyuguhkan berbagai fitur untuk layanan email miliknya, Gmail. Kali ini, raksasa internet itu meluncurkan upgrade untuk emoji dan tema di Gmail.

Menurut yang dilansir Mashable, para pengguna Gmail kini bisa melihat pilihan emoji yang lebih banyak dibandingkan sebelumnya. Emoji Gmail sendiri telah ada sejak beberapa tahun lalu.

4. Beginikah Tampang Smartphone BlackBerry Rasa Android? 

Rumor terkait rencana BlackBerry merilis smartphone dengan sistem operasi Android terus merebak. Banyak yang beranggapan bahwa hal tersebut hanyalah sebuah rumor, namun tak sedikit juga yang berpendapat bahwa BlackBerry memang akan menciptakan handset anyar dengan menggunakan sistem operasi si robot hijau.

Perusahaan produsen smartphone asal Kanada tersebut bahkan dikabarkan akan merilis dua seri smartphone dengan OS Android. Laman Phone Arena melansir bahwa kedua seri smartphone ini akan memiliki kode nama BlackBerry Venice dan BlackBerry Prague.

5. Xiaomi Mi 5 Bakal Punya Dua Kamera Belakang? 

Kesuksesan Xiaomi di pasar smartphone sudah bukan rahasia. Berbagai pemberitaan mengenai perusahaan asal Tiongkok itu selalu menyita perhatian, termasuk smartphone terbarunya.

Menurut laporan terbaru, telah beredar foto yang diduga merupakan dua smartphone terbaru Xiaomi. Salah satunya memiliki dua kamera belakang, yang dilengkapi dengan dual flash.

(isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini