Sukses

Peta Kekuatan Grup 5 Top 34 LIDA, Duta Dangdut Ini Jadi yang Terkuat?

Konser Top 34 LIDA sedang berlangsung di Indosiar saat ini.

Liputan6.com, Jakarta Hingga Sabtu (10/3/2018) tadi malam, Konser Final Top 34 Liga Dangdut Indonesia atau LIDA sudah memulangkan empat duta dangdut. Terakhir, Tina juara provinsi Papua menyusul tiga duta dangdut yang juga juara untuk provinsi lainnya sudah harus tersisih setelah menjadi penerima SMS terendah di Grup 4.

Lima duta dangdut dari Grup 5 kini bersiap menjalani Konser Final Top 34 LIDA berikutnya. Konser akan digelar Indosiar, Minggu (11/3/2018) nanti malam. Siapa saja kelima duta penghuni Grup 5 dan seperti apa kekuatan mereka? Berikut ulasan serta prediksi peluang mereka di Grup 5 Konser Final Top 34 LIDA.

Seperti di empat grup sebelumnya, selalu saja ada duta dangdut yang tampil menonjol di Konser Nominasi hingga langsung digadang-gadang akan mampu berbuat banyak di panggung LIDA. Dari Grup 5, Yendri juara provinsi Kepulauan Bangka Belitung, bisa dibilang berada di posisi ini.

Pernah menjuarai ajang pencarian bakat nyanyi dangdut di sebuah stasiun TV, membuat Yendri sudah cukup familiar bagi pecinta kontes serupa. Kualitasnya dianggap sudah teruji. Ini sekaligus jadi bekal dan keuntungan Yendri menghadapi persaingan sengit dari para pesaingnya di babak utama LIDA.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Duta Dangdut Paling Bersinar

Di Konser Nominasi lalu, Yendri yang tampil membawakan lagu Sebujur Bangkai sendiri dengan mudah menyapu bersih standing ovation dari enam dewan dangdut. Para dewan dangdut mengacungi jempol vokal, teknik, dan mental kompetisinya yang sudah mantap. Meski akhirnya hanya meraih SMS sebesar 30,79%, Yendri tetap menjadi salah satu duta dangdut paling bersinar dan layak diantisipasi.

Selain Yendri, Grup 5 juga punya Iqbal juara provinsi Lampung. Di Konser Nominasi lalu, Iqbal yang lolos ke Top 34 dengan SMS sebesar 28,24% usai menyanyikan lagu Sengsara, mendapat standing ovation dari Soimah. Sepanjang babak penyisihan, Soimah terbilang sangat jarang memberikan standing ovation. Jika tak benar-benar dianggap bagus dan menawan hatinya, Soimah cukup memuji penampilan sang duta. Iqbal (dan Yendri) pun beberapa yang beruntung mendapat kehormatan tersebut.

3 dari 3 halaman

Sejuta Luka

Di sisi lain, tiga duta lainnya yang juga masuk Grup 5 adalah Ruly (Nusa Tenggara Timur), Samsul (Kalimantan Utara), dan Sri (Sulawesi Tenggara). Dari ketiganya, Samsul mendapat SMS terbesar saat lolos dari Konser Nominasi. Meraup 44,71%, Samsul yang menderita sakit Lupus ini tampil bagus walau tanpa standing ovation lewat penampilannya di lagu Kehilangan.

Sementara Rully sebelumnya lolos ke Top 34 dengan raihan SMS sebesar 31,72%. Bawakan lagu Secangkir Madu Merah, Rully mendapat satu standing ovation dari Rosalina Musa. Terakhir ada Sri yang jadi satu-satunya duta wanita di Grup 5. Sri menjuarai Konser Nominasi Sulawesi Tenggara setelah mendapat SMS sebanyak 31,07% lewat penampilannya di lagu Sejuta Luka.

Seperti apa penampilan kelimanya di Konser Final Top 34 LIDA nanti? Siapa bakal tersisih berikutnya? Saksikan aksi dan perjuangan mereka malam ini mulai pukul 19.00 WIB, hanya di Indosiar. Dan jangan lupa kirim dukungan anda lewat SMS. Caranya, ketik LIDA (spasi) Nama Duta lalu kirim ke 97288.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini