Sukses

25 Tahun, NTRL Siap Luncurkan Album Berisi 25 Lagu

Bertepatan dengan usia perak band asal Jakarta itu, dalam album ke-13-nya, NTRL akan menyiapkan 25 lagu.

Liputan6.com, Jakarta - NTRL, band rock yang beranggotakan Eno Gitara, Bagus, dan Coki Bollemeyer, tak terasa sudah berusia 25 tahun. Pada usia ke-25 ini, mereka sepakat meluncurkan sebuah album spesial.

Bertepatan dengan usia perak band asal Jakarta itu, dalam album ke-13-nya, NTRL akan menyiapkan 25 lagu.

 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Lagu Lama Rasa Baru

"Recording baru NTRL, album ke-13, karena bertepatan anniversary NTRL ke-25 tahun di tahun ini. Kemungkinan ada 25 lagu di albumnya," kata Eno Gitara saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (24/1/2018).

Eno mengatakan, ke-25 lagu tersebut terdiri dari beberapa lagu baru dan lagu-lagu lama NTRL yang diaransemen ulang.

 

3 dari 4 halaman

Kaya Warna Musik

"Remake lagu-lagu lama ada beberapa. Lagu lama yang diaransemen ulang, karena ini 25 tahun, pengin kita bikin yang lebih sekarang aransemennya. Ada beberapa lagu baru juga," ungkap Eno Gitara.

Soal warna musiknya, Eno mengatakan kalau album NTRL nanti akan beragam. Pasalnya, mereka masih mengikuti perkembangan musik masa kini juga.

 

4 dari 4 halaman

90 Persen

"Macem-macem sih. Buat musik, anak-anak (NTRL) enggak idealis banget ya, dengerin musik-musik sekarang juga. Jadi, aransemennya ada yang 2000-an ke atas, ada yang 90-an ke bawah,"

Saat ini, penggarapan album tersebut sudah mencapai tahap mastering lagu-lagunya, dan bisa dikatakan sudah rampung 90 persen.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.