Sukses

John Cena Dirangkul Menjadi Superhero DC

John Cena belakangan ini disebut bakal memerankan karakter Shazam, salah satu superhero DC.

Liputan6.com, Los Angeles - Waralaba DC Extended Universe saat ini tengah dipuji-puji setelah penayangan Wonder Woman serta trailer Justice League. Kini, kabar terbaru menyebutkan bahwa film Shazam yang akan menjadi bagian dari waralaba tersebut bakal melibatkan nama John Cena.

Disampaikan Movie Web, Senin (4/9/2017), Shazam kini sedang dalam tahap persiapan produksi. John Cena sendiri disebut bakal memerankan karakter yang namanya berasal dari judul film tersebut. Namun, bukan hanya sang pegulat yang ditunjuk. Joshua Sasse yang merupakan bintang serial TV seperti Galavant dan No Tomorrow juga tengah menjadi bahan pertimbangan oleh Warner Bros.

Joshua Sasse (NY Post)

Laporan dipertimbangkannya John Cena dan Joshua Sasse sebagai Shazam, muncul pertama kali dalam program That Hashtag Show. Disampaikan juga bahwa aktor utama Shazam akan terdiri dari dua orang. Satu aktor muda pemeran Billy Batson dan yang lainnya adalah pemeran Shazam itu sendiri.

Dalam kisah aslinya, Billy Batson mampu berubah wujud menjadi Shazam setelah memiliki mendapatkan sihir petir dan berteriak "Shazam!". Dalam sinopsis yang disampaikan di That Hashtag Show, Nama Shazam merupakan gabungan dari inisial dewa-dewa kuno yang terdiri dari Solomon, Hercules, Atlas, Zeus, Achilles, dan Mercury.

Dwayne Johnson alias The Rock resmi menjadi superhero bernama Shazam yang juga sering dipanggil Captain Marvel.

John Cena yang merupakan pegulat profesional, dirasa paling cocok memerankan superhero yang juga memiliki nama lain Captain Marvel itu. Pasalnya, ia memiliki tubuh kekar yang mendekati sosok sang superhero di dalam komik maupun animasinya. Meskipun, Joshua Sasse juga memungkinkan bisa menyaingi John Cena dalam hal itu.

Simak juga video berikut ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Penampilan John Cena

John Cena (Kris Connor/Getty Images for WWE/AFP)

John Cena sendiri sempat tampil di beberapa film layar lebar seperti Trainwreck dan Sisters. Ia juga telah ditunjuk untuk membintangi film Transformers Bumblebee. Sedangkan Joshua Sasse cukup berpengalaman dalam hal akting di serial televisi.

Warner Bros juga sedang mencari pria muda kisaran 12-15 tahun untuk menjadi Billy Batson. Hingga kini, masih belum ada nama yang diumumkan oleh pihak studio. Sutradara David F. Sandberg saat ini sedang menjalankan proses pra-produksi Shazam yang rencananya akan mulai syuting pada Februari 2018.

Sedihnya, Dwayne Johnson dikabarkan tak akan memainkan peran sebagai Black Adam, musuh Shazam. Namun begitu, ia tetap akan tampil di film ini dengan peran yang masih miterius. Film Shazam dijadwalkan tayang 5 April 2019.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.