Sukses

Tampil Mulus, Poppy D'Academy 4 Raih Wild Card

Konser Wild Card D'Academy 4 menjadi pentas terakhir bagi peserta dari grup 1 yang tersenggol.

Liputan6.com, Jakarta Konser Wild Card D'Academy 4 untuk grup 1 kembali digelar di Indosiar, Jumat (17/2/2017). Dan ini merupakan konser terakhir bagi Putri, Abdi, Poppy maupun Hafiz yang tersenggol. Sementara, tiga lainnya akan mendapatkan wild card.

Poppy, sempat deg-degan kala pengumuman peserta yang mendapatkan wild card D'Academy 4 lantaran dirinya sempat berada di posisi tak aman. Tetapi itu tak membuatnya patah semangat, dirinya pun membuktikan bisa tampil memukau juri hingga dirinya berhasil mendapatkan wild card.

Sumber: Twitter/ Indosiar

Kontestan asal Musi Rawas, Lubuk Linggau, Sumatera Selatan ini membawakan lagu berjudul "Hujan" dengan mulus. Bahkan, Inul Daratista pun memberikan standing applause untuk Poppy.

"Saya beri standing ovation karena ini penampilan terbaik kamu. Kamu tampil rileks, kontrolnya bagus. Penjiwaannya di reff itu enak banget. Kalau kemarin kamu bawain jazz kamu enak, sekarang kamu bawakan dangdut juga enak sekali," terang Inul Daratista sebagai salah satu juri D'Academy 4.

Begitupun dengan Rita Sugiarto yang memberi pujian untuk Poppy, "Kemarin itu Poppy menyanyikan lagu "Makan Darah" kemudian ada pekerjaan rumah yaitu masalah cengkok, tapi malam ini kamu merespon yang diinginkan juri. Malam ini penampilan terbagus kamu. Cengkok kamu juga menunjukkan kemajuan yang signifikan."

Poppy D'Academy 4

Meski sempat berada di posisi tidak aman bersama Hafiz dan Abdi, namun Poppy berhasil lolos dengan memeroleh empat lampu hijau dan satu lampu merah. Tidak hanya itu, Poppy pun berhasil menempati polling sms kedua sebesar 26,17 persen. Berkat perolehannya di vote juri, Poppy berhasil mendapatkan wild card bersama Putri dan Hafiz di konser Wild Card D'Academy 4.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.