Sukses

Ditangkap Narkoba, Gatot Brajamusti Diperiksa di Ruangan AC

Polisi masih memeriksa Gatot Brajamusti terkait kasus narkoba.

Liputan6.com, Jakarta - Kepolisian masih memeriksa Gatot Brajamusti beserta rekan-rekannya yang ditangkap terkait penggunaan dan kepemilikan narkoba. Meski sudah diketahui positif menggunakan narkoba, polisi belum menetapkan status apapun terhadap Ketua Umum Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI) ini.

Juru bicara Parfi, Ozzy Sulaiman, mengungkapkan hingga malam ini, pria yang karib disapa Aa Gatot dan rekan-rekannya masih menjalani pemeriksaan di Polres Mataram, Nusa Tenggara Barat.

Aa Gatot Brajamusti (YouTube/indiest wargie)

"Mereka masih menjalani pemeriksaan, dan belum ditetapkan apa-apa. Kondisi mereka baik-baik semua," ucap Ozzy Sulaiman saat ditemui di Mataram, Nusa Tenggara Barat, Selasa (30/8/2016).

Saat ini, kata Ozzy Sulaiman, mereka ditempatkan di satu ruangan khusus. "Bukan di tahanan, karena saat ini mereka masih menjalani pemeriksaan," ia menjelaskan.

Gatot Brajamusti sesaat setelah dinyatakan kembali menjadi Ketua PARFI di Lombok, Nusa Tenggara Barat. (Liputan6.com/Aditia Saputra)

Ozzy Sulaiman juga mengapresiasi tindakan polisi yang telah memperlakukan Aa Gatot dan rekan-rekannya secara baik dan memberikan fasilitas yang memadai sejak pertama kali ditangkap oleh tim gabungan Polres Mataram dan Lombok Barat di kamar Hotel Golden Tulip, kamar 1100, Jalan Jendral Sudirman No 4 Selaparan, Kota Mataram, Minggu 28 Agustus 2016, sekitar pukul 23.00 WIB.

"Mereka diperlakukan sangat ramah, para polisinya baik-baik tidak mencerminkan hal yang tidak etis. Fasilitas yang diberikan pun sangat bagus. Kamarnya ber-AC, makanannya bersih. Intinya bagus dah," Ozzy Sulaiman mengakhiri. (Hans Bahanan)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.