Sukses

Kisah Cinta Laudya Cynthia Bella Berujung Patah Hati

Laudya Cynthia Bella ternyata tak ditakdirkan bersatu dengan seorang penghulu muda.

Liputan6.com, Jakarta D'Hijabers akhirnya selesai Jumat (15/7/2016). Sinetron yang tayang sejak hari pertama puasa yaitu pada 6 Juni 2016 lalu, genap berjumlah 40 episode di penayangan episode terakhirnya.

Lantas, bagaimana akhir kisah Kantini (Laudya Cynthia Bella) dan para hijabers? Lalu, pada siapa cinta Ilham (Ali Syakieb), sang penghulu akhirnya berlabuh?

Sinetron D'Hijabers dibintangi Ali Syakieb dan ini Laudya Cynthia Bella. foto: twitter

Di akhir episode ke-39 yang tayang Kamis (14/7/2016)  Kantini diceritakan membatalkan pernikahannya dengan Ilham tepat sebelum ijab kabul berlangsung. Kantini mundur karena tahu ada gadis lain yang menunggu cinta Ilham.

Yua (Nadira Octova) sudah sekarat dan tak punya kesempatan hidup lebih lama. Ilham akhirnya meminta Yua menjadi istrinya sekaligus mengabulkan mimpi Yua yang ingin menikah muda. Mereka akhirnya menikah. Namun, kebahagiaan mereka tak berlangsung lama.

Seperti yang dialami Kantini sebelumnya, Ilham juga harus ikhlas ditinggalkan Yua. Yua menghembuskan nafas terakhirnya, hanya beberapa menit setelah dinikahi Ilham. Yua meninggal dengan bimbingan syahadat dari Ilham.

D'Hijabers (Instagram)

Episode terakhir D'Hijabers diakhiri dengan adegan pemakaman Yua, diiringi narasi Kantini soal jodoh. Adegan Kantini bersama ibunya dan Ilham dan orangtuanya yang memilih jalan berbeda, jadi penutup kisah Ilham-Kantini di D'Hijabers. Dengan kata lain, Kantini sadar ia dan Ilham tidak ditakdirkan berjodoh.

Sangat jarang sinetron berakhir dengan akhir tak bahagia. Dan D'Hijabers memilih ujung kisahnya seperti ini. Mungkin ada dua kesan berbeda di hati penonton penonton dengan ending seperti ini. Entah kesal, atau malah lega. Namun, ending seperti ini biasanya sukses membekas di hati penggemarnya.

Ali Syakieb dalam D'Hijabers

Pilihan D'Hijabers untuk tidak menyatukan dua karakter utamanya, sebenarnya bisa ditebak sejak awal. Sepanjang 40 episode, penonton  melihat Ilham lebih banyak bersama Yua ketimbang Kantini. Klimaksnya, saat Kantini memutuskan menikah terlebih dahulu. Apalagi belakangan tokoh Ilham malah terlihat kerap tebar pesona. Padahal di awal-awal penayangannya, Ilham ditampilkan sebagai sosok pria sempurna yang diimpikan para wanita, khususnya hijabers.

Pemeran tokoh Ilham, Ali Syakieb sendiri menambah greget dengan aktingnya. Banyak penonton yang mengaku gemas melihat perubahan karakter Ilham di tiap episodenya. Atas aktingnya ini, rasanya pantas bila nama Ali Syakieb  dipertimbangkan sebagai kandidat nomine Pemeran Pria Terpuji kategori Serial Televisi di Festival Film Bandung, Agustus mendatang.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini