Sukses

Bicara Film Beetlejuice 2, Winona Ryder Yakin Bakal Terlibat

Winona Ryder menegaskan bahwa proyek film kedua Beetlejuice 2 akan terwujud.

Liputan6.com, Los Angeles Berbicara soal sekuel horor komedi Beetlejuice, Winona Ryder ternyata baru saja memberi konfirmasi yang telah lama dinanti fans. Sang aktris menegaskan bahwa proyek film kedua tersebut benar-benar akan terwujud.

"Saya pikir saya bisa mengkonfirmasinya," ujar sang aktris ketika ditanya tentang sekuel untuk film klasik tahun 1988 yang lama tertunda itu saat berkunjung ke Late Night with Seth Meyers, seperti dikutip dari Ace Showbiz, Selasa (11/8/2015).

"Tim Burton melakukan wawancara ini, itu sangat rahasia... Kemudian dia melakukan jumpa pers untuk 'Big Eyes' dan dia melakukan wawancara di depan kamera dan berkata, 'Oh, ya kami melakukannya. Winona akan ada di dalamnya,'" jelasnya.

Ditambahkan juga oleh Winona, "Jadi kalau dia bilang begitu, saya bisa. Tapi saya benar-benar tidak tahu banyak lebih dari yang lainnya."

Michael Keaton dan Tim Burton Tambah Akrab Berkat Beetlejuice 2

Winona Ryder yang sekarang berusia 43 tahun, memerankan remaja gothic dalam cerita asli hantu klasik itu. Bertahun-tahun kemudian, para penggemarnya masih mengingat kalimat dialognya yang terkenal dalam film. Mereka sering memintanya untuk mengatakan "Beetlejuice" tiga kali seperti yang dilakukannya dalam film.

"Di bandara saat melewati keamanan, saya tidak pernah dibiarkan melewati keamanan kecuali saya mengatakan itu, dengan cara yang sangat manis orang-orang TSA, saya mencintai kalian," ungkapnya.

istimewa

Michael Keaton yang bermain sebagai Beetlejuice juga diharapkan kembali untuk sekuelnya. Akan tetapi, kehadiran para pemain lain masih belum dikonfirmasi.

"Ini bukan remake," ujar Winona Ryder mengenai film kedua. "Kisahnya 27 tahun kemudian. Dan saya harus mengatakan, saya sangat menyukai Lydia (nama karakternya). Dia seperti bagian besar dari diri saya. Saya akan benar-benar tertarik pada apa yang dilakukannya 27 tahun kemudian," tandasnya. (Rul/Feb)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini