Sukses

Pengalaman Raisa Dikejar-kejar Kakek Tuna Wisma

Ada pengalaman unik sekaligus menegangkan saat Raisa melakoni syuting videoklip LDR di Seoul, Korea Selatan.

Liputan6.com, Jakarta Ada pengalaman unik sekaligus menegangkan saat Raisa melakoni syuting videoklip LDR di Seoul, Korea Selatan. Saat sedang asyik-asyik syuting, tiba-tiba ada seorang kakek tuna wisma yang menghampirinya sambil membawa setangkai bunga.

Menganggap hal itu masih wajar, Raisa pun coba menanggapi dengan positif. Tak lama berselang kakek tersebut kembali membawakan kerang dan bantal. Tingkah kakek yang makin ekstrem, alhasil Raisa pun mengambil langkah seribu.

"Lucunya, di taman pas lagi ambil gambar, ada homeless (tuna wisma) kejar-kejar bawa bunga, dikasih bunganya ke aku. Kemudian dia datang lagi bawa kerang. Terus dia lari lagi, bawa bantal. Habis itu kita pindah, mungkin tandanya sudah disuruh pergi," kata Raisa di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (23/4/2014).

Tak hanya itu, lantaran pengambilan gambar dilakukan secara candid (tersembunyi), rupanya sering kali membuat Raisa malu. Pasalnya dara kelahiran 6 Juni 1990 itu langsung menjadi pusat perhatian orang banyak yang menyaksikannya akting menyanyi tanpa kamera.

"Buat saya jaga mood yang paling sulit, soalnya nyanyi di luar dilihat orang-orang malu juga. Saya sebenarnya malu, apalagi gambarnya diambil banyak yang candid," ungkapnya.

Terakhir, kekasih Keenan Pearce ini berharap kerja kerasnya selama delapan hari di Seoul mendapat respon positif dari para penggemarnya.

"Kami nggak mau bikin videoklip yang terlalu berat. Paling kami dapatkan essensinya yang ringan, kayak pasangan LDR yang satu kuliah di luar negeri, yang satu di Indonesia. Dia kangen, walau bareng sama temannya merasa ada yang kurang, merasakan perbedaan waktu juga," tandas pelantun Could It Be

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini