Sukses

Mari Keliling Jawa Gratis Naik Kereta Api Saat 17 Agustus

Penumpang yang keburu membayar tiket secara online untuk keberangkatan 17 Agustus besok, bisa meminta refund. Cek caranya.

Liputan6.com, Bandung - Sebanyak lima rangkaian kereta api lokal digratiskan tiket penjualan dan keberangkatan secara serentak pada Kamis, 17 Agustus 2017. Masyarakat bisa menikmati fasilitas naik KA Lokal gratis ini sepanjang hari itu.

Rangkaian kereta itu adalah KA Bandung Raya Ekonomi tujuan Cicalengka - Padalarang, KA Patas Bandung Raya tujuan Cicalengka - Padalarang, KA Cibatuan tujuan Cibatu - Purwakarta, KA Siliwangi tujuan Cianjur-Sukabumi dan KA Walahar Ekspres tujuan Purwakarta - Tanjungpriok.

Hal itu dipersiapkan oleh PT Kereta Api Daerah Operasi 2 Bandung, untuk memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-72. Selain sebagai salah satu cara memperingati HUT Kemerdekaan RI, kereta api gratis ini pula meningkatkan kecintaan masyarakat akan moda transportasi massal yang bebas macet dan rendah polusi.

Menurut juru bicara PT Kereta Api Daerah Operasi 2 Bandung, Joni Martinus, meskipun gratis, faktor keselamatan, keamanan dan kenyamanan penumpang tetap diperhatikan sesuai aturan Pasal 10 Kepmehub Nomor 8 Tahun 2001 yang membatasi kapasitas maksimum 150 persen untuk okupansi KA Lokal.

"Masyarakat bisa mendapatkan tiket gratis secara go show di loket penjualan langsung di stasiun keberangkatan pada Kamis, 17 Agustus 2017 dengan tarif Rp 0," kata Joni kepada Liputan6.com di Bandung, Rabu (16/8/2017).

Tiket kereta gratis juga diberlakukan di rute lokal di Daerah Operasi (Daop) 5 Purwokerto. Sebanyak kereta lokal yang biasa disebut Pramek juga gratis pada esok hari.

Manajer Humas PT KAI Daop 5 Purwokerto, Ixfan Hendriwintoko mengatakan empat Pramek pemberangkatan Stasiun Kutoarjo yang digratiskan itu adalah, KA 252  pemberangkatan pukul 06.00 WIB, KA 256 pukul 08.35 WIB, KA 266 pukul 15.50 WIB, dan KA 268 pemberangkatan pukul 18.50 WIB.

"Cara mendapatkan tiket gratis tersebut adalah dengan membeli secara go show di loket penjualan langsung di stasiun keberangkatan pada Kamis, 17 Agustus 2017 di stasiun dengan tarif 0 Rupiah," ujar Ixfan.

Adapun calon penumpang yang telah membeli tiket Pramek dengan tarif normal sebelum pengumuman gratis untuk keberangkatan Kamis, 17 Agustus 2017, dapat meminta pengembalian biaya termasuk bea pesannya di stasiun kedatangan.

"Caranya mudah, hanya dengan menyerahkan bukti tiket atau boarding pass KA lokal dimaksud. Proses refund dapat dilakukan mulai tanggal 17 Agustus 2017 hingga 18 Agustus 2017 pukul 18.00 WIB di loket stasiun kedatangan," katanya.

Pada tanggal 17 dan 18 Agustus, PT KAI memberlakukan posko demi kesuksesan program kereta api gratis ini. Petugas juga akan dibekali pita berwarna merah dan putih di bahu kanan petugas sebagai tanda petugas posko yang berdinas.

Ixfan menjelaskan, secara keseluruhan, total terdapat 33 KA lokal  dengan jumlah 199 perjalanan dan 918 perjalanan KRL yang tiket perjalanannya digratiskan pada 17 Agustus esok. Kapasitas penumpang yang diangkut mencapai 1.216.349 orang yang terdiri dari 150.827 penumpang untuk KA lokal dan 1.065.522 penumpang untuk KRL.

Dia pun menambahkan, untuk mendukung program ini, mulai 7 Agustus 2017, PT KAI menutup sementara reservasi pemesanan tiket KA Lokal untuk keberangkatan Kamis, 17 Agustus 2017. Penjualan tiket KA-KA Lokal akan kembali dibuka secara go show pada Kamis, 17 Agustus 2017.

Saksikan video menarik di bawah ini:

[vidio:https://www.vidio.com/watch/822099-unik-balap-lari-panggul-gabah-nyonggah-ala-petani-cilacap]

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.