Sukses

Awas Patah Hati, Qari Muda Aceh Bersuara Merdu Menikah Hari Ini

Qari muda asal Aceh yang bersuara merdu itu sempat menjadi imam salat Subuh berjemaah sebelum mengucapkan ijab kabul pada 7 Juli 2017.

Liputan6.com, Banda Aceh - Qari muda bersuara merdu asal Aceh yang sedang naik daun, Muzammil Hasballah, melangsungkan akad nikah di Masjid Agung Al Makmur, Banda Aceh, pada Jumat (7/7/2017) Subuh.

Muzammil menikahi Sonia Ristanti yang juga merupakan gadis asal Aceh. Prosesi akad nikah dimulai sekitar pukul 06.30 WIB. Sebelum proses ijab kabul dilaksanakan, Muzammil sempat menjadi imam salat Subuh yang diikuti ratusan jemaah.

Sebelum ijab kabul dimulai pada pukul 06.30 WIB, Muzammil sempat melantunkan ayat suci Alquran dengan suara merdunya sebanyak tiga surat, yaitu surat Annisa ayat 34, surat Ar Ruum ayat 21, dan surat At Tahrim ayat 6, sekaligus membacakan arti dari surat-surat tersebut.

"Masyaallah, merdunya suaranya," celetuk salah satu tamu yang turut menyaksikan pernikahan tersebut.

Qari muda yang kini menjadi idola di kalangan remaja Indonesia berhasil mengucapkan ijab kabul dengan lancar dengan sekali pengucapan. Ia meminang mempelai wanita dengan mahar 20 maya emas.

Qari muda asal Aceh yang bersuara merdu itu sempat menjadi imam salat Subuh berjemaah sebelum mengucapkan ijab qabul pada 7 Juli 2017. (Liputan6.com/Windy Phagta)

Muzammil duduk di depan penghulu dengan mengenakan jas dan dasi kupu-kupu serta dipadu dengan kemeja putih. Sementara, Sonia menggunakan gaun dan cadar yang menutupi wajahnya.

Sonia baru dituntun masuk ke dalam masjid dan duduk di samping Muzammil setelah ijab kabul dilangsungkan. Prosesi akad nikah dilanjutkan dengan momen penyerahan mahar, salam takzim kepada suami dan kedua orangtua. Prosesi akad nikah pasangan muda ini itu menghebohkan warga Kota Banda Aceh dan jemaah masjid yang hadir.

Setelah prosesi akad nikah, tamu yang hadir berebutan untuk foto bersama dan bersalaman dengan pasangan pengantin itu. Kabar pernikahan qari muda itu viral di kalangan masyarakat Banda Aceh dan media sosial.

Muzammil Hasballah adalah lulusan Teknik Arsitektur Institut Teknologi Bandung (ITB) angkatan 2011. Muzammil membaca Alquran dengan suara merdu dan fasih, sehingga dipercaya menjadi imam Masjid Al Lathif Bandung dan Masjid Salman ITB. Lulus pada 2015, qari muda itu kini sudah bekerja di sebuah perusahaan swasta.

 

Saksikan video menarik di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.