Sukses

Top3: Mitsubishi Xpander Taksi dan Bearing Selalu Pecah

Sosok Mitsubishi Xpander masih jadi perhatian. Terakhir soal MPV lokal ini yang tampil dengan gaya taksi.

Liputan6.com, Jakarta Sosok Mitsubishi Xpander masih jadi perhatian. Terakhir soal MPV lokal ini yang tampil dengan gaya taksi. Beritanya masih terpopuler di Otomotif Liputan6.com. Dan berikut ringkasan berita lainnya:

1. Beredar Foto Xpander Jadi Taksi, Apa Kata Mitsubishi?

Munculnya gambar Mitsubishi Xpander sebagai sosok armada taksi Pusaka-Grup Blue Bird cukup menghebohkan. Pasalnya meski kendaraan penumpang ini dianggap wajar menjadi taksi, namun tak sedikit yang menyayangkannya.

Kehadiran Mitsubishi Xpander sebagai armada taksi seperti pada Instagram pun membuat Intan Vidiasari, Head of PR & CSR Dept PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) ikut angkat bicara. Selengkapnya baca di sini.

2. Bearing Roda Belakang Honda Beat 4 Kali Pecah, Apa Sebabnya?

Salam otomotif, saya mau tanya bang, saya punya Honda Beat 2012, laker (bearing) roda belakang selalu pecah sudah 4 kali saya bawa ke bengkel AHASS dan diganti dengan bearing yg ori juga tp paling lama hanya bertahan 1 bln saja mohon saran dan infonya.--Danang--Sragen, Jawa Tengah. Selengkapnya baca di sini.

3. Emak-Emak Pasang Wajah Mewek Saat Kena Operasi Zebra

Emak-emak kembali beraksi. Bertepatan dengan Operasi Zebra 2017, seorang ibu yang mengendarai motor bebek terjaring razia karena melanggar sejumlah aturan lalu lintas.

Aksi emak-emak melanggar aturan ini terjadi di salah satu jalan di Kecamatan Parittiga, Bangka Barat, Bangka Belitung. Kejadian ini sempat diabadikan dan diunggah di akun Instagram @polantasindonesia. Selengkapnya baca di sini.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Bearing Roda Belakang Honda Beat 4 Kali Pecah, Apa Sebabnya?

Untuk bearing roda yang sering pecah ada beberapa kemungkinan, yaitu:

- Dudukan bearing yang berada di area Case Comp Mission sudah aus (longgar).

- Cek transmisi, terutama Gear Comp Final (as roda belakang) dan cek bearing area transmisi.

- Pastikan untuk bongkar pasang bearing menggunakan special tools dan torsi pengencangan mur yang diijinkan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.