Sukses

Lima Hari 1.427 SPK Mitsubishi Xpander, Apa Kata Pengunjung?

Mitsubishi Xpander hadir dalam lima varian A/T Ultimate, A/T Sport, A/T Exceed, M/T Exceed, M/T GLS, dan M/T GLX.

Liputan6.com, Tangerang Selatan - Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 tampaknya menjadi momentum tepat bagi PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) selaku agen tunggal pemegang merek Mitsubishi di Tanah Air.

Bagaimana tidak, sejak pameran GIIAS 2017 dibuka, booth Mitsubishi ternyata cukup riuh dan tak pernah habis didatangi pengunjung. Rata-rata, semua mata tertuju pada sosok si XM Concept yang kini berubah wujud menjadi Xpander.

Ya, Xpander ini merupakan mobil Small Multi Purpose Vehicle (MPV) bermesin 1,5 liter yang digadang-gadang bakal menjadi pesaing Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Honda Mobilio dan Suzuki Ertiga.

Lantas bagaimana pendapat para pengunjung GIIAS 2017, akan hadirnya Mitsubishi Xpander?

Menurut pengunjung GIIAS 2017, Harvest, kehadiran Xpander bisa saja menjadi pesaing dari beberapa model di kelasnya.

“Bukan karena bosan dengan model yang lain, cuma Xpander ini desainnya terlihat beda dan futuristik. Bagian interior juga bagus,” ucap Harvest kepada Liputan6.com, di booth Mitsubishi di GIIAS 2017, ICE, BSD, Tangerang Selatan, Senin (14/8/2017).

Senada dengan Harvest, di tempat yang sama juga diungkapkan Putra. Jauh-jauh dari Bekasi, Putra mendatangi GIIAS 2017 karena penasaran dia ingin melihat langsung sosok Xpander.

“Bentuknya yang bagus, lega, harganya juga besaing. Beda sama yang sudah-sudah. Sepertinya ini akan menjadi pesaing,” ucapnya.

Selama lima hari di GIIAS 2017, Mitsubishi Xpander telah mengumpulkan banyak Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) dengan total 1.427 unit.

 

Mitsubishi Xpander hadir dalam lima varian A/T Ultimate, A/T Sport, A/T Exceed, M/T Exceed, M/T GLS, dan M/T GLX. Soal harga mobil ini dijual mulai dari Rp 189 juta sampai Rp 245,35 juta dengan status on the road Jakarta.

Mitsubishi Xpander dipersenjatai mesin tipe Mitsubishi Innovative Valve Timing Electronic Control (MIVEC) 4A91 DOHC yang memiliki kapasitas kubikasi 1.5 liter dengan 16 katup.

Mesin tersebut mampu menghembuskan tenaga hingga 102 Tk pada 6.000 rpm dengan torsi 141 Nm pada 4.000 rpm. *

Simak Video Menarik Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.