Sukses

Top 5 Otomotif: Teknik Copot Stiker Tanpa Bekas di Bodi Kendaraan

Kiat melepas stiker di bodi kendaraan tanpa bekas sukses menyedot perhatian pembaca setia Liputan6.com.

Liputan6.com, Jakarta - Kiat melepas stiker di bodi kendaraan tanpa bekas sukses menyedot perhatian pembaca setia Liputan6.com.

Di samping itu, informasi seputar warna mobil yang paling favorit, baik itu dalam kondisi baru maupun bekas tak luput dari sorotan.

Selengkapnya, berikut top 5 artikel otomotif liputan6.com pada Minggu 18 Oktober 2015:

1. Mau Copot Stiker Tanpa Berbekas? Begini Caranya

Stiker menjadi salah satu cara ampuh mengganti tampilan eksterior mobil secara instan. Bila sudah bosan, stiker tinggal dikelupas dan mobil kembali ke warna semula.

Namun demikian, proses pengelupasan stiker pada mobil butuh bantuan tenaga yang sudah berpengalaman. Salah-salah, cat mobil jadi belepotan dengan bekas lem dari stiker.

2. Harga Mobil Bekas Warna Ini Cenderung Stabil

Dengan statusnya sebagai warna pasaran, mobil bekas dengan kelir hitam, abu-abu atau silver, serta putih memiliki harga lebih stabil dibanding warna lain. Alasannya sudah jelas, warna-warna itu banyak dicari oleh masyarakat.

Imbasnya, harga jual untuk mobil dengan warna yang kurang pasaran pun menjadi sedikit lemah karena kurangnya peminat. Selisih harga antara mobil bekas tersebut juga terbilang lumayan meskipun masih dalam satu model.

3. Bosan dengan Cat Biasa, Coba Ini Biar Mobil Tampil Beda

Anda bosan dengan warna kendaraan yang ada saat ini? Ingin ganti warna tapi enggan mengecat ulang? Jika jawabnya ya, maka langkah yang tepat adalah mengaplikasikan stiker untuk melapisi seluruh bodi kendaraan.

Warna stiker ini bisa dipilih sesuai dengan selera Anda. Bisa sama dengan cat asli mobil jika ingin menggunakan variasi matte atau bisa juga menggunakan warna lain. Melapisi bodi kendaraan dengan stiker juga berguna untuk melindungi cat dari goresan.

4. [POLLING] Pilih Warna Mobil Favoritmu

Saat ini mobil tidak hanya sebagai alat transportasi, melainkan dimanfaatkan juga untuk menunjang gaya hidup.

Maka tidak heran jika sekarang ini ada banyak pilihan warna yang ditawarkan pabrikan.

Nah, yang mana warna mobil favorit pilihan Anda?

5. Mobil Warna Ini Paling Diminati Konsumen

Dalam dunia otomotif, keterkaitan antara ketersediaan warna mobil dan selera konsumen memiliki hubungan yang berkelanjutan. Selera warna mobil saat ini ditentukan oleh permintaan warna kepada produsen kendaraan.

Sebagaimana dilansir Kbb, Minggu (18/10/2015), fenomena yang terjadi dalam bisnis pewarnaan mobil ini diteliti oleh Robert S Daily selaku Manajer Pemasaran Warna DuPont Automotive yang merupakan pemasok cat utama untuk industri otomotif.

(gst/sts)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini