Sukses

Jokowi Lantik Perwira Remaja TNI-Polri di Istana Merdeka

Acara pelantikan lulusan Akpol dan Akmil tersebut berlangsung pada pukul 08.30 WIB.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Jokowi dijadwalkan melantik perwira remaja (Paja) TNI-Polri 2017. Acara Prasetya Perwira Remaja (Praspa) 2017 itu akan berlangsung di Istana Merdeka, Jakarta.

Dari agenda yang diterima Liputan6.com, Jakarta, Selasa (25/7/2017), acara pelantikan tersebut berlangsung pada pukul 08.30 WIB. Presiden Jokowi akan menjadi instruktur dalam upacara tersebut.

Dalam keterangan resmi TNI, ada 437 calon perwira remaja yang akan dilantik oleh Jokowi. Mereka terdiri dari 224 orang dari Taruna Akademi Militer; 94 orang dari Taruna Akademi Angkatan Laut; 117 orang dari Taruna Angkatan Udara; serta dua orang dari Taruna National Defence Academy. Sementara dari Taruna Kepolisian berjumlah 292 orang.

Dalam susunan acara, kegiatan pokok terdiri dari penghormatan pasukan kepada inspektur upacara, pelantikan perwira TNI-Polri, pengambilan sumpah perwira dan amanat inspektur upacara.

Acara pelantikan serupa sebelumnya dilakukan di Kompleks Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah. Jokowi kala itu melantik 720 perwira remaja TNI-Polri, Selasa 26 Juli 2016 pagi.

Rinciannya sebanyak 221 orang, Akademi Angkatan Laut (AAL) 91 orang , Akademi Angkatan Udara (AAU) 108 orang dan taruna Akademi Kepolisian (Akpol) 300 orang. Dari 720 taruna yang akan dilantik, 49 orang di antaranya merupakan taruni berasal dari Akpol.

Sementara pada 2015, Jokowi juga melantik lulusan akademi TNI dan Polri di Akademi Kepolisian (Akpol) Semarang, Kamis 30 Juli 2015. Dalam pelantikan itu, Jokowi yang bertindak sebagai inspektur upacara menyematkan penghargaan bagi lulusan terbaik dua instansi keamanan negara tersebut.

Dalam kesempatan itu, sebanyak 793 calon perwira remaja TNI-Polri dilantik Jokowi. Mereka yang berasal dari Akademi Militer Angkatan Darat di Magelang sebanyak 215 lulusan perwira, Akademi Angkatan Laut di Surabaya sebanyak 100 perwira, Akademi Angkatan Udara di Yogyakarta sebanyak 89 perwira, dan dari Akademi Kepolisian di Semarang sebanyak 389 perwira.

Saksikan video menarik di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.