Sukses

Oesman Sapta: Dengan Silaturahmi Belajar Saling Menghargai

Warga yang ikut open house di rumah OSO disajikan makanan seperti mi kangkung hingga opor ayam.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPD RI Oesman Sapta Odang atau kerap disapa OSO menggelar open house di kediamannya, di bilangan Setiabudi, Jakarta, hari ini. Dia mengaku merasa bahagia bisa bersilaturahmi dengan banyak orang.

"Dari kemarin kan banyak yang datang. Itu orang kan enggak disuruh datang. Ini apa, artinya silaturahmi jalan. Dan saya tidak membedakan siapa orang. Anda lihat dari orang yang paling rendah sampai orang paling tinggi, sama pelayanannya," ucap Oesman di kediamannya, Jakarta, Senin (26/6/2017).

Dia menilai, budaya silaturahmi itu hanya di Indonesia dan tak dimiliki oleh negara lain. Dengan adanya silaturahmi, membuat bangsa semakin sadar dan bisa menghargai.

"Dengan silaturahmi ini bangsa semakin sadar, bahwa kita dengan kebersamaan memerlukan silaturahmi. Memerlukan saling menghargai dan menghargai," kata OSO.

Sementara itu, adanya iringan band membuat open house OSO meriah. Para tamu juga dihidangkan dengan puluhan menu, dari makanan seperti wonton noodle soup, salmon en croute, dan beberap jenis sup.

Untuk makanan utama ada mi kangkung pangsit, nasi daun jeruk, opor ayam sambel goreng ati lengkap dengan ketupatnya, nasi liwet, dan berbagai hidangan lain. Ada pula kue cucur, banana crepes, puding, dan buah.

Sementara itu, OSO menggunakan baju warna kuning, tengah sibuk menyambut tamunya dan bercengkerama di meja tengah.

 

 

 

 

Saksikan video menarik di bawah ini:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.