Sukses

Ribuan Peziarah Penuhi Makam Sunan Bonang Jelang Ramadan

Makam Sunan Bonang dipadati para pengunjung dari berbagai daerah setiap menjelang Ramadan.

Liputan6.com, Tuban - Ribuan orang mendatangi lokasi wisata religi Kompleks Makam Syaikh Maulana Makhdum Ibrahim atau Sunan Bonang di Kelurahan Kutorejo, Kabupaten Tuban, Jawa Timur, kemarin.

Makam yang sudah ditetapkan sebagai cagar budaya nasional ini memang selalu ramai dikunjungi umat Islam dari berbagai daerah, setiap kali menjelang Ramadan, untuk ziarah kubur dan memanjatkan doa. Peziarah datang silih berganti seolah tidak ada habisnya. Demikian yang ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Jumat (26/5/2017).

Para peziarah biasanya datang bersama keluarga, kerabat, maupun anggota jamaah pengajian. Sunan Bonang adalah satu dari sembilan wali yang menyebarkan Islam di Tanah Air.

Ia putra dari Sunan Ampel dari perkawinannya dengan Nyai Ageng Manila, putri dari seorang Tumenggung di Kerajaan Majapahit. Sunan Bonang yang lahir pada 1465 Masehi dan wafat 1525 Masehi, banyak menggubah karya sastra yang salah satunya tembang Tombo Ati yang hingga kini sering dinyanyikan dan tidak asing bagi umat Islam.