Sukses

1.003 Anak Yatim Dapat Santunan dari DPR

Ketua DPR Ade Komaruddin juga para wakilnya menggelar acara buka bersama anak yatim.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPR Ade Komaruddin juga para wakilnya menggelar acara buka bersama anak yatim. Dalam acara itu, DPR memberikan santunan kepada 1.003 anak yatim .

"Ini bulan puasa dan tentu hanya orang-orang beriman yang menjalankanya. Melalui momen ini kami inging berbagi kepada anak-anak sekalian," ungkap pria yang karib disapa Akom ini saat memberikan sambutan di Masjid Baiturrachman, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (24/6/2016).

Dia menuturkan, acara pemberian santunan kepada anak yatim ini bukan merupakan yang pertama kalinya. "Ini adalah kali keempat, jadi bukan tahun ini saja," ucap Akom.

Politisi Partai Golkar ini menegaskan, salah satu tugas para anggota dewan adalah memperhatikan nasib dan kehidupan rakyat. Salah satu caranya adalah seperti memberikan santunan kepada anak yatim.

"Karena itu, kita meminta kepada seluruh anak-anak yang hadir untuk mendoakan semoga dipermudah dalam menjalankan tugas selama di DPR, dijauhkan dari aral rintangan sehingga dapat melakukan tugas-tugasnya dengan baik. Termasuk membuat undang-undang untuk kepentingan selurih rakyat Indonesia," pungkas Akom.

Pantauan Liputan6.com santunan yang diberikan selain uang juga bingkisan yang berisi makanan-makanan kecil di dalam tas. Ada sekitar kurang lebih 15 yayasan yang turut serta dalam acara buka puasa bersama anak yatim ini.

Yayasan tersebut antara lain Yayasan Pelita Ilmu Jakarta, Al Kahfi Tanah Abang, Al Kahfi Tangerang Selatan, Raudatul Jannah, Al Abqoamanah, Tunas Bangsa, Unwanussa'adah Nuruttaqwa, Nurul Imam, dan Al Ikhlas.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.