Sukses

Bangun 4 Gudang Logistik di Papua, Kemensos Anggarkan Rp 40 M

Pembangunan 4 gudang logistik itu tersebar di Kabupaten Nduga, Kabupaten Puncak, Kabupaten Puncak Jaya dan Kabupaten Lanny Jaya.

Liputan6.com, Denpasar - Sebagian wilayah Papua mengalami hujan salju pada Juli lalu. Situasi itu berdampak pada terganggunya panen warga yang kebanyakan mengonsumsi umbi-umbian. Akibatnya, warga rentan kelaparan karena stok makanan menipis.

Mengantisipasi kejadian berulang, Menteri Sosial (Mensos) Khofifah Indar Parawansa berencana membangun 4 gudang logistik yang tersebar di Kabupaten Nduga, Kabupaten Puncak, Kabupaten Puncak Jaya dan Kabupaten Lanny Jaya. Anggaran pembangunan itu mencapai Rp 40 miliar.

"Biayanya sekitar Rp 10 miliar di RKAKL (Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian/Lembaga)-nya untuk 1 gudang. Gunanya gudang itu, nantinya untuk menaruh umbi-umbian mereka agar ketika terjadi hal itu (hujan salju) mereka masih memiliki persediaan makanan," kata Khofifah di Denpasar, Minggu, 6 Desember 2015.

Khofifah menyampaikan rencana tersebut sudah dikomunikasikan pada seluruh bupati di keempat daerah dimaksud. Sebelumnya, Kementerian Sosial telah melaksanakan tindakan pertama bagi 4 daerah terdampak hujan salju berupa pengiriman cadangan beras, matras, tenda dan makanan anak-anak.

"Kita sudah mengirimkan makanan, cadangan beras pemerintah agar didistribusikan kepada 4 daerah itu. Tak hanya itu, kita juga kirimkan matras, tenda serta makanan anak-anak karena ini SOP Kemensos," urai Khofifah.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini