Sukses

Polisi Temukan Lokasi Penyimpanan Bom Aktif di Banten

Krishna mengatakan bom aktif ini sedang dijinakkan Densus 88 yang ikut ke lokasi tempat tinggal terduga pelaku pengeboman Mall Alam Sutera.

Liputan6.com, Jakarta - Polisi menemukan lokasi penyimpanan bom komplotan teroris yang berulah di Mall @ Alam Sutera siang tadi (28/10/2015) pukul 12.05 WIB.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Krishna Murti mengatakan lokasi penyimpanan bom tersebut di sebuah rumah di Komplek Banten Indah Permai, Serang, Banten.

"Kami sedang mengamankan bom yang belum digunakan di Serang, tepatnya Komplek Banten Indah Permai," kata Krishna ketika dalam keterangannya, Rabu (28/10/2015).

Krishna mengatakan bom yang bersifat aktif ini sedang dijinakkan Tim Densus 88 yang ikut ke lokasi tempat tinggal terduga pelaku.

"Bom saat ini sedang di deactived oleh Densus," imbuh Krishna.

Sejauh ini Krishna mengatakan kepolisian telah mengamankan 4 saksi di Mapolres Metro Tangerang Kota untuk dimintai keterangan.

"Saksi ada 4, dibawa ke Polres Tangerang Kota. Saat ini sedang diinterogasi anggota saya. Yang penting sisa bom aktif lainnya diamankan dulu," kata Krishna. (Nil/Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.