Sukses

Ahok Tak Sangka Wagub Djarot Minta PNS Kerja Bakti di Hari Libur

Sikap tegas Djarot itu pun menimbulkan decak kagum di hati Gubernur Ahok.

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat sempat meminta para PNS untuk bekerja bakti membereskan kantor saat hari libur. Hal ini disampaikan saat sidak pada momen "hari terjepit",  Jumat 15 Mei 2015 lalu.

Saat itu Djarot mendatangi kantor Biro Umum DKI Jakarta yang berada di lantai 6 Blok G Balaikota, Jakarta. Dia melihat banyak dokumen tak terpakai teronggok begitu saja. Bahkan dia mendapat laporan banyak tikus berkeliaran. Atas dasar itulah sang wagub meminta PNS kerja bakti bergantian membereskan kantor masing-masing.

Sikap tegas Djarot itu pun menimbulkan decak kagum di hati Gubernur Ahok. Pemilik nama Basuki Tjahaja Purnama itu bahkan mengaku tak berani memerintahkan hal tersebut kepada anak buahnya.

"Pak Wagub pas mendatangi Biro Umum itu marah lho. Sampai nyuruh mereka kerja bakti. Saya saja nggak berani minta orang libur suruh (datang) membereskan kantor," kata Ahok saat sambutan pembukaan Forum Konsultasi Publik dalam rangka Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD), Balaikota, Jakarta, Senin (25/5/2015).

Menurut Ahok, orang seperti Djarot bukan berarti tidak bisa marah. Hanya, cara melampiaskannya tentu berbeda-beda, terlebih dengan dirinya.

"Pak Djarot yang orang Jawa saja kesal apalagi saya orang pulau. Sudah kesal banget itu," pungkas Ahok. (Ndy/Yus)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini