Sukses

Bayi yang Diculik di Bandung Sehat, Hari Ini Pulang

Bayi Valencia Yusnita Manurung, bayi yang diculik dari Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, telah kembali ke pangkuan orangtuanya.

Liputan6.com, Bandung - Bayi Valencia Yusnita Manurung, bayi yang diculik dari Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, telah kembali ke pangkuan orangtuanya, Toni Manurung (26) dan Lasmaria Boru Manulang (24). Rencananya, Valencia akan meninggalkan rumah sakit pada Minggu (30/3/2014) ini.

Setelah dilakukan pemeriksaan tim dokter RSHS Bandung, kondisi terakhir bayi yang sempat diculik oleh Desi Ariani (32) itu dalam keadaan sehat.

"Direncanakan siang nanti ibu dan bayi bisa pulang," kata Direktur Umum dan Operasional RSHS Edi Sampurno.

Bayi Valencia, jelasnya, pagi tadi telah menjalani pemeriksaan darah dan diketahui kondisinya baik. "Semoga ini cepat selesai, rencananya hari ini pulang," ujar Edi.

Desi pelaku penculikan digerebek petugas kepolisian di kamar kosnya di wilayah Jalan Pasirkaliki, Kelurahan Sukabungah, Kecamatan Sukajadi, Kota Bandung, yang berjarak kurang dari 1 kilometer dari wilayah RSHS Bandung, Jumat 28 Maret malam.

Merasa terpojok, Desi mencoba kabur dan melakukan upaya bunuh diri dengan melompat dari flyover Pasupati Bandung. Namun, Desi tidak meninggal dan kini dirawat di IGD RSHS Bandung karena mengalami luka dan patah tulang.

(Shinta Sinaga)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini