Sukses

Sering Terbangun Tengah Malam Ketika Tidur? Ini Penyebabnya

Tidur tak nyenyak dan kerap terbangun tengah malam? Ini penyebabnya.

Liputan6.com, Jakarta Sering kali perasaan tidak nyaman dan mimpi buruk saat tidur datang dan membuat banyak orang kerap terbangun tengah malam. Nah, yang paling menjengkelkan adalah ketika sudah terbangun pada malam hari, tak jarang dari Anda akan kesulitan untuk tertidur kembali.

Dikutip dari Independent, ternyata ada beberapa faktor yang menyebabkan orang–orang terbangun pada tengah malam dan tindakan apa yang bisa dilakukan untuk mencegah waktu tidur Anda habis begitu saja.

Kondisi Kamar Tidur

Suhu ruangan ternyata sangat berpengaruh terhadap nyenyaknya seseorang tidur pada malam hari. Biasanya, udara yang terlalu panas atau terlalu dingin akan membuat Anda sulit tertidur sehingga sangat disarankan untuk mengatur suhu ruangan antara 18-21 derajat Celcius.

Eksim

Bagi penderita eksim, mereka akan merasakan gatal yang sangat berlebih pada malam hari. Dengan begitu, hal inilah yang menjadi penyebab mereka kesulitan untuk tidur dengan nyenyak. Bagi Anda penderita eksim, cobalah untuk berkonsultasi dengan spesialis kulit yang bisa memberikan Anda obat untuk mengatasi masalah tersebut.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Restless Leg Syndrome

Hampir sebanyak 10 persen populasi di Inggris mengalami sindrom pada kaki ini. Meski namanya hanya ditujukan pada kaki, tidak menutup kemungkinan sindrom ini juga bisa terjadi pada anggota tubuh lainnya, seperti lengan, batang tubuh, dan kepala. Untuk itu cara paling ampuh agar tidur Anda pada malam hari lebih nyenyak, maka berkonsultasilah pada dokter.

Bentuk Kasur

Siapa bilang bentuk kasur tidak berpengaruh terhadap kualitas tidur seseorang. Apabila kasur yang Anda gunakan terlalu licin atau bahkan terlalu keras, maka akan menimbulkan nyeri pada punggung. Oleh sebab itu, pastikan Anda mencobanya terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk membeli kasur tidur.

 

3 dari 3 halaman

Produksi Urine Berlebih

Pada wanita hamil kondisi ini merupakan hal yang sangat normal. Namun, bagi Anda yang tidak sedang dalam masa kehamilan, maka hal ini dirasa akan sangat mengganggu waktu tidur pada malam hari. Produksi urine yang berlebih mengharuskan Anda untuk segera ke toilet pada tengah malam. Oleh sebab itu, hindari minum terlalu banyak sebelum tidur terutama teh atau kopi.

Terlalu Banyak Minum Alkohol

Sering kali ketika minum terlalu banyak anggur atau minuman alkohol lainnya akan membuat rasa kantuk yang berlebihan. Hanya saja, ternyata meminum terlalu banyak alkohol justru akan mengganggu tidur Anda pada malam hari. Oleh sebab itu, berusahalah untuk berhenti minum beberapa saat sebelum tidur sehingga tubuh Anda bisa mengatur metabolisme alkohol yang ada.

Stres

Cobalah untuk bersantai sebelum tidur seperti mendengarkan musik, mewarnai buku, ataupun menonton video humor agar stres yang Anda rasakan tidak mengganggu waktu tidur pada malam hari.

*(Latifah Gusri)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.